Mahfud MD Sempatkan Menyapa Warga Jatim Sebelum Debat Kelima

Mahfud MD akan mengawali kegiatannya dengan mengikuti Fun Walk Partai Hanura di Pasuruan, Jawa Timur, pukul 06.30 WIB.

oleh Erik diperbarui 04 Feb 2024, 18:02 WIB
Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD di Jalan Kostal Area, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), Sabtu (3/2/2024) (Istimewa)

Liputan6.com, Surabaya - Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo berada di Jakarta untuk fokus persiapan Debat Kelima Capres Pemilu 2024 yang akan dimulai pukul 19.00 WIB.

Kemudian, calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud MD melanjutkan kampanye, Minggu, dengan menyapa masyarakat di Jawa Timur dan Kepulauan Riau, sebelum menghadiri debat kelima capres-cawapres di Balai Sidang Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta.

Berdasarkan keterangan dari Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Ganjar libur dari aktivitas kampanye karena mempersiapkan diri untuk mengikuti debat kelima.

Ganjar akan berangkat menuju lokasi debat dari Gedung High End di Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Jakarta.

Sementara itu, Mahfud akan mengawali kegiatannya dengan mengikuti Fun Walk Partai Hanura di Pasuruan, Jawa Timur, pukul 06.30 WIB.

Selanjutnya, pukul 07.30 WIB, Mahfud melakukan perjalanan menuju Bandar Udara Juanda di Sidoarjo.

Dari Sidoarjo, Mahfud MD menuju Stadion Temenggung Abdul Jamal Batam untuk kampanye akbar pukul 11.05 WIB.

 


Langsung ke Jakarta

Selanjutnya, pukul 13.35 WIB, Mahfud menuju Bandar Udara Hang Nadim Batam untuk kembali ke Jakarta

Setibanya di Jakarta, Minggu sore, Mahfud akan berangkat menuju JCC Senayan dari Jalan Teuku Umar Nomor 9, Jakarta, pukul 18.30 WIB.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menerima pendaftaran tiga bakal pasangan capres-cawapres, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Masa kampanye Pemilu 2024 ditetapkan mulai tanggal 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, sementara pemungutan suara dijadwalkan pada tanggal 14 Februari 2024.

Infografis Debat Capres Terakhir Pilpres 2024. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya