Liputan6.com, Jakarta - Kompetisi Liga 2 2023/2024 segera memasuki babak baru. Empat tim yakni, PSBS Biak, Persiraja Banda Aceh, Semen Padang, dan Malut United bakal saling sikut demi memperebutkan tiket menuju babak selanjutnya.
Berdasarkan hasil drawing yang digelar Senin (5/2/2024), Persiraja Banda Aceh kebagian menghadapi PSBS Biak di empat besar. Sementara itu, Malut United harus melewati adangan Semen Padang jika ingin menghidupkan asa merebut predikat juara.
Advertisement
Total dua leg pertandingan bakal dimainkan oleh masing-masing tim di babak semifinal Liga 2. Dua tim pemenang akan kembali diadu di partai puncak, sedangkan dua sisanya akan memperebutkan slot terakhir promosi ke ajang Liga 1.
SCM selaku official broadcaster Pegadaian Liga 2 2023/2024 pun berkomitmen menyiarkan seluruh partai semifinal melalui berbagai platform resminya.
Sebanyak 6 laga akan tersaji di saluran free to air Indosiar, dengan dua sisanya dapat disaksikan melalui platform OTT Vidio atau jaringan TV kabel Nex Parabola.
"Kalau untuk pertandingan, dari 8 (laga semifinal), karena adanya limitasi, Indosiar menyiarkan 6," papar Deputy Director Programming Indosiar Ekin Gabriel Subakty.
"Akan tetapi, Vidio dan Nex Parabola akan menyiarkan seluruh 8 pertandingan," sambungnya kala menghadiri acara drawing babak semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024 di bilangan Senayan, Senin (5/2/2024).
Liga 2 Ramai Peminat
Komitmen SCM dalam menyiarkan seluruh pertandingan Liga 2 sudah sejalan dengan sikap dan kecenderungan khalayak. Ekin Gabriel menjelaskan kompetisi sepak bola kasta kedua Tanah Air memang cukup digandrungi oleh para penonton televisi.
Salah satu faktor yang menjadi magnet bagi penggemar ialah sistem pembabakan di Liga 2. Adanya jenjang berbeda mulai dari putaran pertama, play-off, sampai semifinal dan final membuat nuansa persaingan kental di kompetisi tersebut.
"Ketertarikannya (Liga 2) sama besar (dengan Liga 1) karena ini kan klubnya beda, daerahnya beda. Kemudian yang menarik dari Liga 2 ini sistem pembabakannya, jadi ada klimaksnya," ucap Ekin.
"Bahkan finalnya ada 2, (perebutan) peringkat 1 dan 2, lalu play-off-nya (untuk memperebutkan peringkat). Memang sistemnya menarik di Liga 2, tapi kalau ke Liga 1 kan semua klub ingin ke Liga 1. Jadi ketertarikan (penonton terhadap kedua kompetisi) sama," tandasnya.
Advertisement
Jadwal Semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024
Semifinal Leg 2
Minggu, 25 Februari 2024
Persiraja Banda Aceh vs PSBS Biak
Malut United vs Semen Padang
Semifinal Leg 2
Kamis, 29 Februari 2024
PSBS Biak vs Persiraja Banda Aceh
Semen Padang vs Malut United