Liputan6.com, Jakarta - Sariawan yang tak kunjung sembuh perlu diwaspadai sebagai gejala kanker rongga mulut.
Spesialis bedah onkologi dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia dr I Gusti Ngurah Gunawan Wibisana, Sp.B(K) Onk mengatakan, normalnya sariawan akan sembuh dalam dua hingga tiga minggu. Apabila sariawan tak kunjung sembuh dalam kurun waktu tersebut, individu yang mengalami perlu curiga akan kondisi yang lebih serius.
Advertisement
"Jadi, ada luka dalam bentuk sariawan, seringkali bisa di daerah lidah atau mungkin di daerah bagian lain dalam rongga mulut, tapi dia tidak sembuh dalam waktu tiga minggu," katanya dalam gelar wicara via daring di Jakarta, Selasa, dilansir Antara.
Kanker rongga mulut, kata Gunawan, bisa terjadi karena bagian rongga mulut atau lidah sering tergigit akibat susunan gigi geligi yang tidak rata.
"Lidahnya sering tergigit, terus sering jadi luka akibat susunan gigi geligi sehingga terjadi trauma yang berulang terus," kata Gunawan, yang berpraktik di RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo Jakarta.
Gunawan mengatakan bahwa kanker rongga mulut lebih berisiko terjadi pada orang-orang yang memiliki kebiasaan merokok, mengunyah sirih, dan mengonsumsi minuman beralkohol secara berlebihan.
Langkah pencegahan yang bisa dilakukan yakni menghindari kebiasaan-kebiasaan tersebut dan rutin melakukan pemeriksaan rongga mulut setiap bulan.
"Jadi, secara berkala satu bulan sekali atau setiap tanggal ulang tahun setiap bulan kita memeriksa kondisi di dalam rongga mulut kita, ada atau tidak misalkan luka atau sariawan yang tidak sembuh. Kemudian, ada atau tidak bercak keputihan yang sebelumnya tidak ada sekarang ada dan kemudian meluas," kata Gunawan.
"Begitu dia tidak sembuh dalam waktu tiga minggu, kita harus mulai curiga bahwa ini mungkin ada sesuatu yang lebih serius dibandingkan sekadar sariawan biasa," ia menambahkan.
Sariawan
Sariawan adalah peradangan yang terjadi pada lapisan mukosa mulut. Nyeri dapat dirasakan pada pipi, gusi, bagian dalam bibir, atau lidah.
Sariawan merupakan salah satu penyakit mulut yang paling sering dialami oleh orang. Masa penyembuhan biasanya sekitar 7 hari sampai berbulan-bulan. Jika sariawan sudah lebih dari 2 minggu, sebaiknya segera periksakan ke dokter gigi.
Advertisement