Relawan Perdana: Sambut Kemenangan Prabowo-Gibran sebagai Kemenangan Rakyat

Relawan Perempuan Muda Nahdliyin (Perdana) menilai Prabowo-Gibran sudah mendekati kemenangan. Pasalnya, semua lembaga survei yang kredibel menunjukkan pasangan nomor urut 02 telah unggul dibandingkan dua paslon lainnya.

oleh Tim News diperbarui 15 Feb 2024, 13:31 WIB
Sejumlah lembaga survei menunjukkan hasil penghitungan cepat memperlihatkan angka pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka unggul dalam Pemilihan Presiden 2024. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Relawan Perempuan Muda Nahdliyin (Perdana) menilai Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sudah mendekati kemenangan. Pasalnya, semua lembaga survei yang kredibel menunjukkan pasangan nomor urut 02 telah unggul dibandingkan dua paslon lainnya.

Ketua Perdana Ita Chumaeroh menyatakan hasil satu putaran ini sangat membanggakan. Dan ini merupakan hasil kerja keras seluruh tim kampanye nasional dan para relawan.

"Hasil quick count menunjukkan kita unggul pada semua lembaga survei. Tentu saja, ini sangat membanggakan. Ini hasil kerja tim yang sangat baik," kata Ita Chumaeroh pada Kamis, 15 Februari 2024.

Lebih dari itu, Ita menyebut kemenangan Prabowo-Gibran ini sebagai kemenangan rakyat. Sebab, rakyatlah yang memilih pasangan capres-cawapres ini.

"Kita harus sambut kemenangan Prabowo-Gibran ini sebagai kemenangan rakyat. Karena rakyatlah yang menentukan kemenangan 02," ujarnya.

Ia juga mengajak seluruh komponen bangsa untuk menggalang persatuan kembali pasca Pemilu 2024 ini. Menurutnya, Pemilu hanya kontestasi biasa, segala perbedaan tak perlu dijadikan bahan saling ejek, caci maki, atau menjatuhkan satu sama lain

"Setelah ini mari kita bersatu lagi, kita rukun lagi. Perbedaan pilihan politik bukanlah sumber perpecahan. Kita jaga Indonesia bersama," terangnya.


Kawal Penghitungan Suara

Menambahkan itu, Sekretaris Perdana Ade Destarahayu mengajak pendukung dan simpatisan Prabowo-Gibran untuk mengawal penghitungan suara. Hal ini guna memastikan kemenangan Paslon 02 hingga pada pengumuman resmi dari KPU.

"Kita harus kawal bersama-sama penghitungan suara hingga pengumuman resmi dari KPU. Kita pastikan kemenangan Prabowo-Gibran, sebab quick count ini bukanlah hasil resmi Pemilu," pungkasnya.

Infografis Deklarasi Kampanye Pemilu Damai 2024. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya