Liputan6.com, Yogyakarta - Tahun ini, banyak konser musik dari musisi luar negeri di Indonesia. Sementara ini, ada sekitar tujuh musisi yang menjadwalkan konser musik di Indonesia.
Beberapa musisi ini juga hadir dari berbagai genre, mulai dari Kpop hingga metal. Mengutip dari kemenparekraf.go.id, berikut daftar konser musisi luar negeri di Indonesia 2024:
1. Jonas Brothers (24 Februari 2024)
Jonas Brothers akhirnya bakal tampil perdana di Indonesia pada 24 Februari 2024. Kevin, Joe, dan Nick akan mengadakan konser bertajuk THE TOUR di ICE BSD, Tangerang Selatan.
Baca Juga
Advertisement
Indonesia menjadi salah satu negara dari dua negara Asia yang bakal disinggahi Jonas Brothers selain Filipina. Konser tur ini menjadi bagian dari tur dunia yang sekaligus merupakan perayaan dari album ke-6 Jonas Brothers, The Album, yang dirilis pada 12 Mei 2023.
2. Ed Sheeran (2 Maret 2024)
Awal Maret nanti, Ed Sheeran bakal menyapa para penggemarnya melalui konser bertajuk +-=÷x Tour atau The Mathematics Tour. Konser ini digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), 2 Maret 2024.
Konser ini bakal menjadi konser pertama Ed Sheeran di Indonesia setelah konser terakhirnya pada 2019 lalu. Ed Sheeran juga bakal mengajak Calum Scott sebagai bintang tamu sekaligus pembuka di konsernya.
Novo Amor (2 Maret 2024)
3. Novo Amor (2 Maret 2024)
Musisi indie-rock dan folk, Novo Amor, juga bakal menggelar konser di Indonesia pada 2 Maret 2024. Konser tersebut bakal digelar di Basket Hall, Gelora Bung Karno (GBK).
4. Diana Krall (4 Mei 2024)
Musisi jazz Diana Krall dijadwalkan mengadakan konser tunggal di JIExpo Theater, Kemayoran, Jakarta, pada 4 Mei 2024. Musisi jazz ini memiliki tipe suara contralto.
Ia kerap bernyanyi sambil bermain piano. Berkat musikalitasnya, Diana Krall sudah dua kali menerima penghargaan Grammy Awards.
5. IU (27-28 April 2024)
Penyanyi, penulis lagu, sekaligus aktris bernama IU bakal kembali menggelar konser di Indonesia. Kehadiran IU kali ini merupakan rangkaian dari tur 2024 IU H.E.R World Tour Concert.
IU bakal menghibur para penggemar di ICE BSD Hall 5-6, Tangerang Selatan, pada 27-28 April 2024. Sebelumnya, IU pernah menggelar tur dunia di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, pada 2019.
6. Niall Horan (11 Mei 2024)
Personel One Direction, Niall Horan, akan mengadakan tur bertajuk The Show Live on Tour 2024 in Jakarta. Konser tersebut bakal digelar di Beach City International Stadium, Ancol, pada 11 Mei 2024.
Rencananya, Niall Horan akan membawakan semua lagu dari ketiga album solonya, yaitu Flicker (2017), Heartbreak Weather (2020), dan The Show (2023). Adapun konsep yang diusung pada konsernya kali ini adalah intimated concert.
7. Lamb of God
Terakhir manggung di Indonesia sembilan tahun lalu, kini Lamb of God bakal kembali menyapa penggemarnya di Indonesia. Band metal ini menjadi line-up utama dalam festival musik metal terbesar di Indonesia, Hammersonic.
Festival tersebut akan digelar di Pantai Carnaval Ancol, Jakarta Utara, pada 4-5 Mei 2024. Selain Lamb of God, Hammersonic 2024 juga akan menampilkan Yngwie Malmsteen, Suicide Silence, Converge, hingga Misery Index.
Penulis: Resla
Advertisement