Liputan6.com, Jakarta - Penyidik Polda Metro Jaya masih mendalami kasus kematian Dante (6), putra dari artis Tamara Tyasmara, ibunda dari Dante (6). Dalam kasus ini, kekasih dari Tamara, Yudha Arfandi telah ditetapkan sebagai tersangka.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi menerangkan, penyidik bekerja sama atau berkolaborasi dengan interprofesi dalam mengusut kematian Dante. Beberapa ahli juga dimintai keteranganya. Terbaru, penyidik akan berkoordinasi dengan ahli gestur tubuh pada Selasa, 27 Februari 2024.
Advertisement
"Besok akan berkoordinasi dengan ahli gestur," ujar dia di Polda Metro Jaya, Senin (26/2/2024).
Ade mengatakan, penyidik sebelumnya juga telah meminta keterangan dari beberapa ahli lain termasuk ahli olahraga renang. Hingga kini, proses penyidikan pun masih berjalan.
"Beberapa waktu lalu telah dilakukan pemeriksaan ahli olahraga renang. Jadi penyidikan yang dilakukan oleh Subdit Jatanras ini dilakukan bekerjasama dengan Inter-Profesi dengan beberapa ahli," tandas dia.
Buat Kasus Jadi Terang
Ade juga menerangkan, penyidik dalam hal ini berupaya membuat kasus ini terungkap secara terang-benderang. Karena itu, diperlukan rekonstruksi sebagai salah satu cara pengumpulan fakta.
"Prinsip utamanya tetap prosedural profesional dan proporsional. Dan penyidik berkomitmen untuk terus ungkap kasus ini supaya terang-benderang dan bisa lengkap fakta dan alat bukti," kata Ade di Polda Metro Jaya, Senin (26/2/2024).
Ade mengatakan, rekontruksi rencananya dilaksanakan di kolam renang Duren Sawit, Jakarta Timur, yang menjadi tempat dugaan pembunuhan itu terjadi.
"Kita lakukan rekontrsuksi di TKP," ucap dia.
Disinggung mengenai waktunya, Ade pun menjawab masih menunggu informasi lebih lanjut dari penyidik yang menangani perkara ini.
"Nanti kami update lagi untuk kepastian tanggalnya. Iya dalam pekan ini. Untuk kepastian tanggalnya mohon waktu," ujar dia.
Tamara Sempat Laporkan Angger Dimas
Di tengah keramaian kasus kematian Andante Khalif Pramudityo alias Dante (6) anak Tamara Tyasmara yang diduga tewas ditangan YA pacar Tamara. Ternyata, mencuat adanya kasus dugaan penganiayaan yang dilakukan mantan suaminya Angger Dimas ke Tamara.
Hal itu pun telah dibenarkan Polsek Menteng, bahwa penyelidikan kasus tersebut hingga kini masih bergulir dengan pihak terlapor Angger.
"Iya ada (laporanya). (Terlapor Angger) betul," kata Kapolsek Menteng Kompol Bayu Marfiando saat dihubungi wartawan, Rabu (21/2/2024).
Bayu menyebut laporan yang dilayangkan Tamara berkaitan dengan kasus dugaan penganiayaan pada tahun 2021 silam yang laporannya dibuat Tamara pada bulan November 2023 yang lalu.
"Kejadianya 2021. KDRT pemukulan pipinya," ucap Bayu.
Saat ini, pihak kepolisian memastikan jika kasus tersebut masih terus diusut hingga saat ini. Polisi juga masih memeriksa sejumlah saksi berkaitan dengan kasus tersebut.
Advertisement