Demi Raih Kesuksesan, Bintang Muda Manchester United Bisa Nekat Tinggalkan Klub Musim Panas Ini

Persoalan yang dihadapi Manchester United adalah kontrak Forson akan habis pada akhir musim dan dia belum menandatangani perjanjian baru di klub.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 29 Feb 2024, 15:23 WIB
Felipe dari Nottingham Forest, latar depan, Marcus Rashford dari Manchester United, dan Joe Worral dari Nottingham Forest menantang bola selama pertandingan sepak bola putaran kelima Piala FA Inggris antara Nottingham Forest dan Manchester United di City ground di Nottingham, Inggris, Rabu, 28 Februari 2024 .(Foto AP/Rui Vieira)

Liputan6.com, Jakarta Pemain muda Manchester United Omari Forson yang masih berlatih dengan tim yunior meski sudah melakukan debut tim pertamanya, dikabarkan bisa meninggalkan klub musim panas ini.

Forson memulai sebagai bagian dari tiga penyerang saat Manchester United kalah 1-2 melawan Fulham pada Sabtu lalu. Dia tampil di tim utama menggantikan Rasmus Hojlund yang cedera.

Pemain berusia 19 tahun itu kini telah mencatatkan empat penampilan kompetitif untuk tim asuhan Erik ten Hag musim ini. Bahkan, dia memberikan assist kepada Kobbie Mainoo untuk mencetak gol kemenangan menakjubkan di menit-menit akhir dalam kemenangan 4-3 atas Wolves bulan lalu.

Forson benar-benar memberikan kesan yang kuat selama penampilan tim yang umumnya bermain buruk saat melawan Cottagers atau Fulham. Hingga akhirnya United mengalami kekalahan di menit-menit akhir berkat gol Alex Iwobi.

Berbicara setelah pertandingan, Manajer MU Erik ten Hag sempat menilai penampilan Forson: "Dia melakukan beberapa tindakan bagus, dan itu adalah penampilan yang masuk akal."

"Itu tidak pernah mudah, terutama ketika startnya lambat. Dia dapat diandalkan dalam pekerjaannya."


Forson Masih Belum Dapat Tempat di Tim Utama

Gelandang RC Lens, Ayanda Sishuba (kiri) berebut bola dengan gelandang Manchester United, Omari Forson pada laga uji coba pramusim 2023/2024 di Old Trafford Stadium, Manchester (5/8/2023). (PA via AP Photo/Nick Potts)

Menurut The Athletic, Forson masih belum mendapat tempat di ruang ganti tim utama meskipun ia baru-baru ini sudah melakukan terobosan.

Laporan tersebut menambahkan bahwa Mainoo baru mendapat tempat di ruang ganti sebulan yang lalu, meski telah bermain untuk tim Ten Hag secara rutin sejak November.


Kontrak Forson Bakal Segera Berakhir

Pemain Muda MU Omari Forson (Twitter)

Masalah yang dihadapi United adalah kontrak Forson akan habis pada akhir musim - dan dia belum menandatangani kontrak baru untuk masa depannya di klub.

Para petinggi Old Trafford tentu saja telah menghadapi masalah ini dalam banyak kesempatan. Dan, beberapa pemain ada mencapai kesuksesan yang berbeda-beda.

Paul Pogba pernah menolak kesempatan untuk tinggal di United pada musim panas 2012, dan pindah ke Juventus dengan status bebas transfer. Empat tahun kemudian, United mengeluarkan 89 juta pounds untuk mendatangkan salah satu gelandang terbaik dunia ke klub.


Manchester United Berharap Bisa Pertahankan Forson

Manajer Manchester United Erik ten Hag berbicara kepada Marcus Rashford dalam pertandingan Carabao Cup melawan Aston Villa di Old Trafford, Jumat (11/11/2022) dini hari WIB. MU menang 4-2. (AP Photo/Dave Thompson )

Josh Harrop, sementara itu, mencetak gol profesional pertamanya pada debut pada tahun 2017 melawan Crystal Palace. Dia kemudian menolak kontrak baru demi sepak bola tim utama dan bergabung dengan Preston North End, di mana cedera lutut serius yang dideritanya di awal musim keduanya akhirnya menggagalkan kemajuannya.

Apakah kesuksesan Forson juga berada di antara para pemain tersebut masih harus dilihat. Namun, United pasti berharap untuk mempertahankannya di klub dalam jangka panjang.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya