Liputan6.com, Jakarta - Top Safety Pick dan Top Safety Pick+ merupakan penghargaan terkemuka yang diterbitkan oleh Insurance Institute for Highway Safety (IIHS) sebagai indikator aspek keamanan dan keselamatan dari suatu mobil. IIHS baru-baru ini telah mengeluarkan rilis urutan pemenang penghargaan tersebut untuk tahun 2024.
Fitur melimpah tak lagi hanya jadi perhatian satu-satunya bagi produsen otomotif dalam merancang mobilnya, pabrikan kini tengah berlomba-lomba membuat kendaraan paling aman dengan meningkatkan sistem keselamatan di jalan raya demi mendukung keselamatan berkendara pelanggan.
Advertisement
Berlangsung sejak 2006, sudah jadi agenda tahunan bagi IIHS memperketat kriteria pengujiannya untuk menempatkan mobil memenangkan dua penghargaan tersebut. Meski begitu, lebih banyak SUV mencatatkan kemenangannya di penghargaan tertinggi di tahun ini.
Persyaratan baru tersebut menantang para produsen mobil untuk menawarkan perlindungan lebih bagi penumpang di kursi belakang dan memerhatikan peningkatan sistem penghindaran kecelakaan pejalan kaki.
Setiap model mobil juga dituntut memiliki lampu depan yang bagus dan dimiliki di seluruh tingkatan trimnya.
Hanya 22 kendaraan yang berhasil mendapatkan penghargaan Top Safety Pick+, 15 di antaranya adalah SUV. Beberapa di antaranya Honda HR-V, Hyundai Kona, Ford Explorer, Acura MDX, BMW X3, serta seluruh seri CX milik Mazda.
Sementara peringkat pabrikan paling banyak mencatatkan mobilnya pada penghargaan Top Safety Pick+ adalah Hyundai Motor Group yang meraih enam kemenangan di seluruh kendaraan bermerek Genesis, Kia, dan Hyundai.
Menyusul di posisi kedua, ada Mazda yang mencatatkan lima kemenangan. Kemudian disusul Honda dan segmen mewahnya Acura dengan total empat penghargaan.
Tidak Ada Truk yang Mendapat Penghargaan Top Safety Pick+
Rupanya peningkatan kriteria keselamatan kursi belakang ini menjadi suatu masalah bagi produsen truk pickup.
Tak ada satu pun truk pickup yang memenangkan penghargaan utama Top Safety Pick+, baik ukuran kecil maupun besar. Dengan data uji ini, stereotip pickup sebagai benteng keselamatan kelihatannya akan bergeser.
“Tingginya jumlah SUV yang mendapatkan penghargaan mungkin mencerminkan dominasi kendaraan tersebut di pasar AS,” kata Presiden IIHS David Harkey.
“Namun mengecewakan karena hanya empat mobil pikap dan empat mobil ukuran menengah yang mendapatkan penghargaan, mengingat popularitas kelas-kelas tersebut.” tambahnya.
Truk pickup full-size terakhir dan satu-satunya yang pernah memenangkan penghargaan IIHS Top Safety Pick+ adalah RAM 1500 pada tahun 2019.
Sejak saat itu, hanya Toyota Tundra dan Rivian R1T yang terus menduduki posisi di Top Safety Pick+, walau tak satu pun yang mencapai prestasi tersebut pada tahun 2024.
Rivian R1T dan Toyota Tundra tahun ini turun pamor hanya mampu menduduki Top Safety Pick.
Advertisement