Hasil BRI Liga 1: 10 Pemain Persis Solo Akhiri Rekor Tidak Terkalahkan PSM Makassar

Persis Solo memberi PSM kekalahan pertama dalam sembilan laga terakhir BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Senin (4/3/2024). Laskar Sambernyawa menang 1-0 meski bermain 10 orang.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 08 Mar 2024, 20:20 WIB
Persis Solo membekuk PSM Makassar pada lanjutan BRI Liga 1 2023/2024. (Dok. Persis Solo)h

Liputan6.com, Jakarta - Persis Solo memberi PSM kekalahan pertama dalam sembilan laga terakhir BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Senin (4/3/2024). Laskar Sambernyawa menang 1-0 meski bermain 10 orang.

Tuan rumah kehilangan jasa kiper Muhammad Riyandi yang mendapat kartu merah di menit ke-23. Namun, kondisi timpang tersebut tidak menghambat Persis. 

Mereka mencetak gol melalui Moussa Sidibe pada menit ke-54 dan sukses mempertahankan keunggulan hingga pertandingan selesai.

Kemenangan ini mengangkat Persis ke peringkat 11 klasemen sementara Liga 1. Memiliki 35 poin, mereka menyalip PSM yang satu tingkat di bawah. PSM, yang sebelumnya terakhir kali tumbang saat ditaklukkan Persija Jakarta 2-3 November tahun lalu, mengoleksi 34 angka.

Persis Solo selanjutnya dijadwalkan menghadapi Barito Putera, Sabtu (9/3/2024). Sementara PSM bersua PSS Sleman sehari sebelumnya.


Susunan Pemain Persis vs PSM

BRI Liga 1 - Persis Solo Vs PSM Makassar (Bola.com/Adreanus Titus)

Persis Solo (4-3-3): Muhamad Riyandi; Alfath Indie Alrizky, Jaimerson da Silva, Rian Miziar, Eki Taufik; Alexis Messidoro, Sho Yamamoto, Taufiq Febrianto; Arkhan Kaka, Ramadhan Sananta, Moussa Sidibe

PSM Makassar (3-5-2): Muh Ardiansyah; Daffa Salman, Yuran Fernandes, Safrudin Tahar; Yance Sayuri, M Arfan, Ananda Raehan, Kenzo Nambu, Yakob Sayuri; Adilson Silva, Victor Mansaray


Hasil BRI Liga 1 Pekan Ini

BRI Liga 1 2021/2022 (Liputan6.com/Abdillah)

Jumat, 1 Maret 2024

Persikabo 1973 vs Arema FC: 0-1

Bhayangkara FC vs Madura United: 3-2

Sabtu, 2 Maret 2024

Persita Tangerang vs Borneo FC: 0-1

Persija Jakarta vs Dewa United: 4-1

Minggu, 3 Maret 2024

Persebaya Surabaya vs PSS Sleman: 2-1

Rans Nusantara vs Persib Bandung: 0-4

PSIS Semarang vs Persik Kediri: 2-1

Senin, 4 Maret 2024

Barito Putera vs Bali United: 4-3

Persis Solo vs PSM Makassar: 1-0

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya