Liputan6.com, Yogyakarta - Aktor Ji Chang Wook dikabarkan akan membintangi drama Korea (drakor) bergenre kriminal. Bertajuk Gangnam B-Side, serial ini akan mulai tayang di layanan streaming Disney+ Hotstar pada akhir 2024.
Melansir laman resmi Disney+ Hotstar, drakor Gangnam B-Side akan mengisahkan tentang detektif yang telah terasing oleh departemennya selama bertahun-tahun. Dalam drama ini Ji Chang Wook akan memerankan Yoon Gil Ho, penegak hukum jalanan.
Syuting serial Gangnam B-Side dimulai pada awal Januari 2024. Beberapa foto Ji Chang Wook saat beraksi dalam drama tersebut telah beredar di media sosial.
Baca Juga
Advertisement
Sebelum bergabung dalam Gangnam B-Side, ia sempat membintangi The Worst of Evil (2023) dan Backstreet Rookie (2020). Selain Ji Chang Wook, drakor Gangnam B-Side juga akan dibintangi Jo Woo Jin sebagai Kang Dong Woo.
Ia merupakan petugas elite dan detektif yang dijauhi oleh rekan-rekannya di departemen. Cerita drakor Gangnam B-Side akan mengikuti kisah Kang Dong Woo mendadak dipaksa kembali ke garis terdepan saat ada suatu kasus yang sulit dipecahkan, yaitu hilangnya seorang perempuan di daerah Gangnam.
Namun tak sekadar mencari orang hilang, kasus tersebut sebenarnya jauh lebih besar dari dugaan. Pasalnya, di balik itu, ada dunia obat terlarang dan korupsi dari para elite Korea Selatan yang akan terkuak.
Kang Dong Woo akan berusaha menguak kasus tersebut dengan bantuan Yoon Gil Ho. Cerita dari Gangnam B-Side ditulis oleh Joo Wongyu, yang sebelumnya telah berkontribusi sebagai penulis dalam serial Argon (2017).
Sutradara yang menggarap drama Gangnam B-Side adalah Park Noori, yang sebelumnya telah berhasil mengarahkan film Money (2019).