Liputan6.com, Jakarta - Dalam Islam, ritual bersuci, wudhu sangat penting. Sebab, Allah SWT tak akan menerima sholat seseorang tanpa bersuci.
Ada pula sejumlah ibadah dan amalan lain yang mewajiban seseorang bebas dari hadas kecil. Yakni thawaf dan menyentuh atau membaca mushaf Al-Qur'an. Oleh sebab itu, wudhu menjadi hal yang sangat krusial.
Seorang muslim juga perlu mengetahui tata cara wudhu yang benar. Dengan itu, maka ibadah-badah yang mensyaratkan suci dari hadas kecil menjadi sah.
Baca Juga
Advertisement
Ulasan mengenai tata cara Wudhu dan niat wudhu yang benar menjadi salah satu dari tiga artikel terpopuler di kanal Islami Liputan6.com, Selasa (5/3/2024).
Artikel kedua yang juga menyita perhatian adalah tata cara dan fadhilah bersabar menurut Gus Iqdam yang didasarkan pada ajaran Nabi SAW.
Sementara, ketiga adalah kumpulan 30 kata-kata mutiara atau kata bijak Islami, Imam Syafii.
Simak Video Pilihan Ini:
1. Fadhilah Sabar Menurut Gus Iqdam, Cara Menahan Amarah ala Rasulullah
Sering kita dengan ungkapan 'kesabaran saya sudah habis'. Ungkapan tersebut biasanya muncul saat orang sedang marah.
Ini sebenarnya lucu, orang sedang marah tapi mengaku sabar. Mestinya jika bersabar maka tidak boleh marah.
Sebenarnya kesabaran itu tak pernah habis. Alhasil jika sudah habis, maka dia sudah tidak sabar.
Dai muda nan viral, Gus Iqdam dalam video unggahan TikTok singkat dalam akun @Harry, mengatakan ketika seseorang menganggap sabar ada batasnya berarti dia itu belum sepenuhnya memiliki sabar.
Nah masih ngaku sabar ada batasnya? Bagi Gus Iqdam hal itu berarti belum sabar sepenuhnya. "Sabar sing tenanan, sabar sing klimaks iku sabar sing rak enek watese," kata Gus Iqdam.
Sementara, ketika tidak sabar dan akan marah, hal yang paling penting adalah menahan amarah. Persoalan amarah dan tidak sabar ujungnya adalah kerugian diri sendiri.
Berikut ini cara mengendalikan rasa marah sesuai ajaran Rasulullah SAW.
Advertisement
2. Tata Cara dan Niat Wudhu yang Benar Lengkap Doanya, Agar Sholat Sah
Wudhu adalah salah satu praktik ibadah dalam Islam yang memiliki keterkaitan dengan pelaksanaan ibadah lain. Wudhu adalah proses pembersihan ritual yang dilakukan sebelum melaksanakan sholat atau menyentuh Al-Qur'an.
Dalil yang mendasari wudhu sebelum sholat adalah berikut ini.
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا إِذَا قُمْتُمْ إِلَى الصَّلَاةِ فَاغْسِلُوا وُجُوهَكُمْ وَأَيْدِيَكُمْ إِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوا بِرُءُوسِكُمْ وَأَرْجُلَكُمْ إِلَى الْكَعْبَيْنِ
Artinya: “Wahai orang yang beriman, bila kalian hendak shalat, basuhlah wajah kalian, tangan kalian hingga siku, usaplah kepala kalian, dan (basuhlah) kaki kalian hingga mata kaki.” (Surat Al-Maidah ayat 6).
3. 30 Kata-Kata Mutiara Imam Syafi'i, Bijak dan Mengandung Hikmah
Imam Syafi'i merupakan salah seorang imam besar pendiri mazhab fiqih yang biasa disebut mazhab Syafi'i dengan pengikut yang tersebar di Asia Tenggara, sebagian Afrika, dan Eropa.
Ulama besar tersebut menjadi salah satu bagian dari kerabat Rasulullah, berdarah turunan Bani Muththalib, yaitu keturunan dari al-Muththalib, saudara dari Hasyim, yang merupakan kakek Nabi Muhammad.
Beliau juga dikenal sebagai sastrawan besar dan penyair ulung dunia. Ia telah banyak mencatatkan banyak kata mutiara islami yang bijak dan penuh makna.
Melalui kata-kata mutiara yang disampaikannya semoga dapat menjadi pengingat bagi umat Islam dalam menjalani kehidupan.
Mengutip dari laman dream.co.id, berikut adalah kumpulan kata mutiara Imam Syafi'i yang penuh hikmah dan teladan.
Advertisement