Liputan6.com, Jakarta - Manchester United harus rela menggelontorkan biaya besar demi merekrut pemain incarannya, Leny Yoro, yang digadang-gadang sebagai 'the next Raphael Varane' di bursa transfer musim panas mendatang.
Klub Prancis Lille konon menuntut mahar fantastis senilai 100 juta euro atau hampir Rp1,7 triliun dari tim yang meminati jasa pesepak bola berusia 18 tahun.
Advertisement
Sekadar informasi, Leny Yoro memang merupakan salah satu bek muda paling dicari di Eropa akhir-akhir ini. Sang pemain berhasil membuktikan kualitasnya dengan menjadi starter Ligue 1 ketika baru menginjak usia usia 17 tahun.
Situs Transfermarkt mencatat Leny Yoro sudah berhasil mengumpulkan total 33 penampilan bersama Lille di berbagai kompetisi musim 2023/2024 sekaligus menyumbangkan 3 gol bagi timnya.
Capaian apik tersebut membuat nama Yoro kini ramai dilirik oleh klub-klub papan atas di Benua Biru. Beberapa di antaranya meliputi raksasa Premier League Manchester United, Chelsea, dan Liverpool hingga pemuncak klasemen LaLiga Spanyol Real Madrid.
Alasan MU Ingin Rekrut Leny Yoro
Bagi Manchester United, kehadiran Leny Yoro bakal menjadi aspek krusial dalam mewujudkan misi mereka meremajakan lini pertahanan skuad di Old Trafford.
Pasalnya, empat dari lima pemain belakang Setan Merah berpotensi didepak pada akhir musim, dengan laporan menyebut Harry Maguire dan Victor Lindelof kemungkinan tak akan dipertahankan oleh MU.
Raphael Varane dan Jonny Evans juga berpeluang pergi lantaran kontrak mereka di Setan Merah memang dijadwalkan berakhir pada pengujung musim 2023/2024.
Dengan demikian, hanya Lisandro Martinez yang bakal bertahan bersama MU, sehingga pihak klub berencana menambahkan Leny Yoro sebagai kandidat potensial untuk meramaikan lini belakang skuadnya di kampanye 2024/2025.
Advertisement
Leny Yoro Dibanderol Mahal oleh MU
Sayangnya, perekrutan Leny Yoro tak bakal menjadi perkara mudah buat Manchester United. Selain karena persaingan dengan tim-tim papan atas lain, Lille juga berencana menyulitkan upaya peminat dengan memasang label harga setinggi langit pada talenta mudanya.
Laporan Marca yang dilansir dari Football Transfers mengeklaim tim asuhan Paulo Fonseca hanya akan melepas pesepak bola berusia 18 tahun apabila pihaknya menerima tawaran senilai 100 juta euro atau hampir mencapai Rp1,7 triliun di bursa transfer mendatang.
Dengan harga itu, Real Madrid berpotensi mundur dari perburuan tanda tangan Leny Yoro. Pasalnya, mereka masih harus menyisihkan uang tunai untuk mendanai kepindahan incaran jangka panjangnya Kylian Mbappe pada musim panas.
Adapun bagi Manchester United, banderol harga Leny Yoro juga sulit dipenuhi. Tim raksasa Liga Inggris sedang menghadapi ancaman Financial Fair Play (FFP) yang mencegah mereka terlalu jor-joran di bursa transfer.
Walau begitu, MU punya opsi lain untuk mendapatkan tanda tangan Yoro secara lebih terjangkau. Mereka perlu menunggu hingga kontraknya berakhir agar bisa mengangkut titisan Raphael Varane secara gratis pada 2025.
Posisi MU di Liga Inggris 2023/2024
Advertisement