Jonatan Christie Juara All England 2024, Shanju Sang Istri Bahas Pentingnya Percaya Tuhan di Masa Sulit

Mendengar Jonatan Christie menjadi juara tunggal putra All England 2024, sang istri, Shania Junianatha alias Shanju menyelamati dan bahas percaya Tuhan.

oleh Wayan Diananto diperbarui 18 Mar 2024, 15:30 WIB
Mendengar Jonatan Christie menjadi juara tunggal putra All England 2024, sang istri, Shania Junianatha alias Shanju menyelamati dan bahas percaya Tuhan. (AP Photo/Rui Vieira)

Liputan6.com, Jakarta Shania Junianatha alias Shanju menyambut hangat kemenangan sang suami, Jonatan Christie di ajang All England 2024 yang digelar di Birmingham, Inggris, Minggu (17/3/2024) waktu setempat.

Tak hanya Jonatan Christie, Shanju pun menyelamati Anthony Sinisuka Ginting yang tunduk di laga final dua set langsung, 21-15 dan 21-14. Shanju menyebut keduanya juara dan layak dibanggakan.

Congrats for you both Jonatan Christie Anthony Sinisuka,” cuitnya di Instagram Stories semalam seraya mengunggah foto Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka yang telah dikalungi medali.

Setelahnya, Shanju menulis pesan terbuka berisi ucapan terima kasih kepada suami yang mau kuat dan pecaya kepada Sang Khalik. Dalam suka dan duka, sedih maupun senang, iman terus dirawat.


Selamat Papa, Sudah Mau Kuat

Unggahan Shanju terkait kemenangan Jonatan Christie di All England 2024. (Foto: Dok. Instagram @shanju)

Selamat papa, sudah mau kuat. Sudah mau terus percaya. Sudan mau terus memujiNya walau dalam keadaan yang paling sulit,” Shanju menulis lalu menyematkan emotikon hati merah.

Kemenagan Jonatan Christie di tunggal putra All England jadi sejarah baru. Pasalnya, Indonesia telah puasa kemenangan selama 30 tahun. Kali terakhir, orang Indonesia yang menang tunggal putra All England adalah Haryanto Arbi.


Trust God

Unggahan Shanju terkait kemenangan Jonatan Christie di All England 2024. (Foto: Dok. Instagram @shanju)

Kemenangan Haryanto Arbi terjadi pada 1994 setelah mengalahkan rekan senegaranya, Alan Budi Kusuma. Dengan kata lain terjadi all Indonesian final. Kini sejarah terulang lewat laga Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting.

Shanju tak dapat menutupi kebahagiaannya kala tahu sang suami berjaya. Ini adalah karunia Tuhan. “Trust God, trust Jesus is always hard. Tapi, percayalah its all worth it,” Shanju mengakhiri.

 


Selamat Jonatan Christie

Keberhasilan Jonatan Christie menjuarai All England 2024 sekaligus menyudahi paceklik gelar sektor tunggal putra Indonesia selama 30 tahun terakhir. (JUSTIN TALLIS/AFP)

Sejumlah pihak menyambut hangat kemenangan Jonatan Christie di final All England 2024. Salah satunya Darius Sinathrya yang menyelamati pencapaian yang dinanti selama tiga dekade.

Selamat Jonatan Christie jadi pemain tunggal putra Indonesia pertama yang raih gelar ALL England setelah 30 tahun! 1994 - Hariyanto Arbi. 2024 - Jonatan Christie,” cetusnya di medsos.

Infografis Jatuh Bangun Badminton Indonesia di Asian Games. (Liputan6.com/Triyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya