Liputan6.com, Jakarta - MARC TALKS menghadirkan Raffi Ahmad sebagai bintang tamu pada episode kedua. Saksikan ngobrol seru Marc Klok bareng Raffi Ahmad, Jumat (22/3/2024), pukul 16.00 WIB di Vidio.
MARC TALKS adalah sebuah seri podcast yang dipandu oleh Mark Anthony Klok, seorang atlet sepak bola berpengalaman yang lahir di Belanda dan telah memperoleh kewarganegaraan Indonesia.
Advertisement
Dalam podcast ini, Mark Klok berperan sebagai pembawa acara yang mengundang atlet dan juga pelaku industri ternama dari seluruh dunia untuk berbagi cerita tentang perjalanan mereka dalam dunia sepak bola.
MARC TALKS bukan hanya sekadar podcast tentang sepak bola, tetapi juga merupakan sumber inspirasi dan motivasi bagi para pendengar yang bermimpi meraih kesuksesan dalam karier mereka, baik di lapangan hijau maupun dalam kehidupan sehari-hari.
Dengan pengalaman pribadinya yang kaya di lapangan, Marc Klok memimpin perbincangan dengan memberikan informasi dan pandangan yang mendalam tentang berbagai aspek sepak bola, termasuk tantangan, kegagalan, dan kemenangan yang dialami oleh para tamu di podcast-nya.
Kali ini, Raffi Ahmad selaku pecinta sepak bola Tanah Air dan pemilik klub RANS Nusantara akan ngobrol perkembangan bola bareng Marc Klok.
Dengarkan kisah menarik Raffi dalam perjalanan di dunia sepak bola dan bagaimana kehadiran digital memainkan peran kunci dalam kemajuan olahraga Indonesia. Jangan lewatkan percakapan inspiratif ini, yang hanya tersedia secara eksklusif dan gratis di Vidio!
Jadwal MARC TALKS dan Link Streaming
Jangan kelewatan keseruan MARC TALKS yang tayang pekan ini. Pada episode pertama yang ditayangkan sebelumnya, hadir Greg Nwokolo berbagi pengalaman menariknya sebagai pesepak bola profesional di Indonesia.
Pada episode kedua nanti, Marc Klok dan Raffi Ahmad akan membahas perkembangan industri olahraga, terutama sepak bola. Selama musim terbaru MARC TALKS, akan ada total 23 narasumber yang akan berbagi pengalaman mereka dari 23 episode yang berbeda.
Berikut adalah Jadwal dan link nontonnya:
Tayang Jumat, 22 Maret 2024
MARC TALKS Episode 2: Raffi Ahmad, pukul 16.00 WIB
Streaming MARC TALKS di sini
Advertisement
Nonton MARC TALKS Eksklusif di Vidio
Itu dia informasi seputar jadwal dan link streaming MARC TALKS episode kedua yang menghadirkan Raffi Ahmad pekan ini. Saksikan MARC TALKS, eksklusif hanya melalui layanan OTT Vidio yang tersedia di smartphone atau smart tv mu, bisa juga dengan mengunjungi website vidio.com.
Segera download aplikasi Vidio sekarang juga dan jangan lupa berlangganan paket Premier Platinum mulai dari 39 ribu per bulan untuk nonton berbagai macam konten olahraga seru mulai dari BRI Liga 1 hingga Liga Champions sepuasnya bebas iklan