Top 3 Tekno: Daftar HP Xiaomi yang Kebagian Android 15 hingga Update Kamera Galaxy S24 Ultra

Daftar HP Xiaomi yang akan kebagian update Android 15 menjadi yang terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com.

oleh Iskandar diperbarui 21 Mar 2024, 11:30 WIB
Xiaomi 14. Liputan6.com/Iskandar

Liputan6.com, Jakarta - Daftar HP Xiaomi yang akan kebagian update Android 15 menjadi yang terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com, Rabu (20/3/2024) kemarin.

Informasi lain yang juga tak kalah populer datang dari Samsung yang akan merilis update besar-besaran untuk kemampuan kamera Galaxy S24 Ultra.

Lebih lengkapnya, simak tiga berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.

1. Daftar HP Xiaomi yang Bakal Dapat Update Android 15, Punya Kamu Kebagian?

Meski peluncuran sistem operasi HyperOS milik Xiaomi berbasis Android 14 masih berlangsung, perusahaan telah memberikan sekilas gambaran tentang HP Xiaomi apa saja yang memenuhi syarat untuk pembaruan OS berikutnya.

Terungkap daftar smartphone yang memenuhi syarat untuk diupdate ke Android 15 mencapai 22 smartphone dan tablet.

Xiaomi menjanjikan ada lebih banyak lagi perangkat yang bisa di-update dalam beberapa bulan mendatang.

Mengutip Gizchina, Rabu (20/3/2024), meskipun peluncuran Android 15 masih beberapa bulan lagi, dengan sejumlah detail yang terungkap melalui versi beta, Xiaomi telah mengambil langkah proaktif.

Ada sejumlah smartphone Xiaomi, Redmi, dan Poco yang telah dikonfirmasi mendapatkan pembaruan.

Tiga smartphone populer yang dapat upgrade Android 15 antara lain adalah Xiaomi 12, Xiaomi 13, dan Redmi Note 13 Series.

Penting dipahami bahwa meskipun HyperOS merupakan sistem operasi yang dirancang oleh Xiaomi dan bukan sekadar UI seperti MIUI, pada dasarnya tetap berbasis Android.

Baca selengkapnya di sini 

 


2. Kamera Samsung Galaxy S24 Ultra Bakal Dapat Update Besar-besaran di April 2024

Fitur Circle to Search yang ada di Galaxy S24 Ultra. (Liputan6.com/Agustinus M. Damar)

Samsung dilaporkan akan merilis update besar-besaran untuk kemampuan kamera Galaxy S24 Ultra. Menurut informasi dari pembocor Ice Universe, update ini dijadwalkan akan digulirkan pada April 2024.

Dikutip dari GSM Arena, Rabu (20/3/2024), update untuk Galaxy S24 Ultra ini disebut akan hadir dengan pembaruan utama termasuk peningkatan pada kemampuan white balance dan kualitas gambar yang dihasilkan dari lensa telefoto.

Sementara untuk pembaruan yang rilis di Maret, Samsung akan menghadirkan sejumlah optimisasi dan menambahkan underage mode. Sebelum update terkini, perusahaan asal Korea Selatan itu juga sudah merilis sejumlah update di Februari 2024.

Dalam update bulan lalu, Galaxy S24 kedatangan beberapa peningkatan kemampuan seperti Brighter Backlight Shots, Sharper Text Zoom (hanya Galaxy S24 Ultra), Ultra-Smooth Video (hanya Galaxy S24 Ultra), hingga Indoor Portrait Enhancements (hanya Galaxy S24 Ultra).

Untuk diketahui, Galaxy S24 Ultra memakai layar 6,8 inci QHD+, Dynamic AMOLED 2x Display, dan refresh rate 1-120Hz. Galaxy S24 Ultra hadir dengan dimensi 7.9 X 16.2 X 0.8 mm dan berat 232 gram.

Samsung menggunakan chipset baru Qualcomm, yakni Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy yang dipadukan tiga varian RAM dan memori, mulai dari 12GB/256GB, 12GB/512GB, dan 12GB/1TB.

Baca selengkapnya di sini 

 


3. HP Jadul Nokia 3210 Bakal Dirilis Lagi oleh HMD Global

Nokia 3210 tercatat jadi salah satu ponsel paling laris di dunia dengan penjualan lebih dari 150 juta unit (Sumber: Telegraph)

Nokia bakal berulang tahun pada Mei mendatang. Tahun ini, perusahaan asal Finlandia itu berencana membuat perayaan spesial.

Perusahaan yang dulunya merupakan pemain top dalam pasar ponsel ini bahkan masih punya fans yang menginginkan perangkat lawas mereka untuk dirilis kembali.

Meski kini merek Nokia berada di bawah perusahaan HMD Global sudah fokus ke smartphone, mereka masih merilis sejumlah feature phone sesekali.

Strategi perilisan kembali model tertentu dari feature phone yang pernah populer di masa lalu menjadi strategi yang baik untuk menggaet kembali fans loyak Nikia.

Kini, mendekati ulang tahun Nokia, HMD Global yang merupakan induk perusahaan di balik Nokia mengumumkan sebuah feature phone baru. Kabarnya, ponsel yang akan dirilis adalah Nokia 3210.

Mengutip Gizchina, Rabu (20/3/2024), HMD Global mengunggah di akun X alias Twitter mengumumkan bahwa 'ikon' tersebut akan hadir pada bulan Mei mendatang.

Lebih lanjut, unggahan itu juga dilengkapi dengan gambar feature phone Nokia 3210 versi 8-bit tersebut. Jelas terlihat bahwa ponsel ini menampilkan warna yang kurang cerah.

Baca selengkapnya di sini 


Infografis 7 Gelagat Pria Ketika Selingkuh via Ponsel. (Liputan6.com/Lois Wilhelmina)

Infografis 7 Gelagat Pria Ketika Selingkuh via Ponsel. (Liputan6.com/Lois Wilhelmina)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya