Mengintip Kemewahan dan Ketangguhan Land Rover Defender 90 V8 dan 130 Outbound

Land Rover Defender 90 bermesin V8 dan 130 Outbound dihadirkan PT JLM Auto Indonesia untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang mengidamkan SUV mewah nan tangguh

oleh Tim Otomotif diperbarui 11 Okt 2024, 11:11 WIB
Land Rover Defender 90 V8. (Oto.com)

Liputan6.com, Jakarta - Land Rover Defender 90 bermesin V8 dan 130 Outbound dihadirkan PT JLM Auto Indonesia untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang mengidamkan SUV mewah nan tangguh. Banderol keduanya Rp 4 miliaran.

Mari kita bahas satu per satu. Unit pertama adalah Land Rover Defender versi pendek atau 90. Tidak banyak yang berbeda dari model standar. Hanya unit ini menggendong mesin yang sangat masif, V8 5,0 liter plus supercharger.

Output daya mencapai 524 PS di putaran mesin 6.000 hingga 6.500 rpm. Sementara torsi maksimal sebesar 625 Nm di rentang 2.500 sampai 5.500 rpm.

Klaim akselerasi dari diam ke 100 km per jam cuma 5,2 detik. Kecepatan tertinggi mencapai 240 km per jam. Land Rover pun menyetelnya agar mampu memiliki efisiensi 14,6 liter per 100 km, sementara keluaran emisi CO2 sebesar 316 g per km.

Daya dari mesin disalurkan melalui sistem transmisi otomatis 8-percepatan. Ini dipadukan sistem all-wheel-drive (AWD) canggih guna memastikan perjalanan lebih percaya diri.

Suspensi udara yang dapat diatur secara elektronik memungkinkan untuk mengubah ketinggian pengendaraan dengan mudah.

Mobil ini mampu menerjang air sedalam 900 mm, sudut approach 37,5 derajat, sudut breakover 30,7 derajat, dan sudut departure 40,0 derajat.

SUV ini dipasangkan pelek 22 inci Style 5098 dengan kelir Gloss Black. Karet bundar yang membungkusnya dipantau oleh fitur Tyre Pressure Monitoring System.

Interior mewah dengan jok kulit Ebony Windsor dan aksen Dinamica suedecloth dan Robustec. Kursi pengemudi memiliki pengaturan posisi 14 arah, fungsi pemanas dan pendingin, serta fitur memori.

Tingkat kenyamanan dipastikan tinggi berkat adanya panoramic sunroof. Perangkat hiburan sekaligus kontrol pusat disokong infotainment Pivi Pro layar sentuh 11,4 inci. Dapat terhubung dengan Apple CarPlay dan Android Auto.

Keluaran suara dipastikan mumpuni oleh sistem audio Surround Meridian. Kenyamanan suhu kabin dijamin oleh Three-zone Climate Control dikombinasikan Air Quality Sensor dan Cabin Air Purification Plus. Sehingga udara tetap bersih.

Berikut spesifikasinya:

Dimensi (PxLxT) 4.583 mm x 2.105 mm x 1.969 mm

Wheelbase 2.587 mm

Ground Clearance 216 mm

Pelek 22 inci

Bobot 2.545 kg

Radius putar 12 m

Bagasi 389 liter / 2.516 liter

Fitur Safety & ADAS: Power Operated Child Locks, occupant detector, Anti-lock Braking System (ABS), Cornering Brake Control (CBC), Dynamic Stability Control (DSC), Electronic Brake-force Distribution (EBD), Electronic Parking Brake (EPB), Electronic Traction Control (ETC), Roll Stability Control (RSC), Emergency Brake Assist, Keyless Entry, Driver Condition Monitor,Lane Keep Assist, Blind Spot Assist, Rear Traffic Monitor, Hill Descent Control (HDC), Hill Launch Assist, Terrain Response System, Matrix LED headlights with signature DRL dan Front Fog Lights, Emergency Brake Assist, Lane Keep Assist, Blind Spot Assist, Rear Traffic Monitor, Cruise Control dengan Speed Limiter dan Wade Sensing, Automatic Headlight Levelling.

 


Defender 130 Outbound

Land Rover Defender 130 Outbound. (Oto.com)

Menempati kasta tertinggi di keluarga Defender. Badanya lebih besar dari 90 dan 110. Secara desain tak banyak perbedaan.

Untuk Outbound diberikan opsi eksterior Expedition Roof Rack, Exterior Side-mounted Gear Carrier, Deployable Side Step, Spare wheel Cover dan Deployable Roof Ladder.

Ini membuatnya semakin gagah dan siap untuk bertualang ke berbagai medan atau melakukan aktivitas outdoor.

Menggendong mesin bensin 6 silinder 3,0 liter dan disokong turbocharger. Tenaganya 400 PS di rentang 5.500 - 6.500 rpm. Torsi tertinggi 550 Nm mulai 2.000 sampai 5.000 rpm.

Seluruh energi dorong disalurkan ke empat roda (all wheel drive) melalui sistem transmisi otomatis 8-percepatan. Klaim performa menggerakkan mobil dari posisi nol ke 100 km per jam dalam 6,6 detik.

Kecepatan puncak mencapai 191 km per jam dengan bodinya yang besar dan terbilang berat. Sementara konsumsi bahan bakar dikatakan mampu meraih 9,6 liter per 100 km dengan emisi CO2 sebesar 220 g per km.

Dimensi (PxLxT) 5.358 mm x 2.105 mm x 1.967 mm.

Jarak sumbu roda 3.022 mm

Ground Clearance 218,5 mm

Bobot 2.545 kgRadius Putar 13,1 m

Pelek 20 inci

Bagasi 389 liter / 1.232 liter / 2.516 liter

Off-Road (Approach / Breakover / Departure) 37.5° / 27.8° / 28.5°

Defender 130 Outbound mampu melewati air dengan kedalaman 900 mm. Sektor kaki-kaki diperkuat suspensi udara di depan dan belakang. Hal ini mengizinkan mobil untuk mengatur ketinggian ground clearance sesuai kebutuhan.

Kabin bernuansa Ebony dengan jok Ebony/Ebony Resist & Robustec. Jok dapat disetel 12 arah secara elektrik serta dapat disimpan setelannya. 

Panoramic Sunroof turut hadir menambah kesan mewah. Sistem hiburan berpusat di layar Pivi Pro 11.4 inci dengan koneksi internet. Dapat terhubung melalui Apple CarPlay dan Android Auto.

Perangkat pun disokong sistem audio premium Meridian Sound System menghadirkan pengalaman suara jernih. Kelengkapan lainnya yang menjadi standar adalah wireless charging.

Perangkat safety standar dapat ditemukan padanya, termasuk Advanced Driving Assistance (ADAS) seperti Blind Spot Assist, Driver Condition Monitor, Lane Keep Assist dan Rear Traffic Monitor.

Lebih lanjut diperkuat pula dengan Cruise Control, Speed Limiter, Sensor Wading, Adaptive Dynamic dan ClearSight Interior Rear View Monitor.

Terdapat pula fitur kenyamanan bersifat opsional, artinya konsumen harus merogoh kocek lebih untuk menyematkannya.

Ia terdiri dari Robustec Veneer, Three-zone Climate Control with Rear Heating & Cooling Assist, Air Quality Sensor, Cabin Air Purification Plus, 60:40 Load Through Rear Seats with Manual Slide and Recline and Centre Armrest dan Solar Attenuating Windscreen.

Sumber: Oto.com

Infografis Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan. Source: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya