6 Outfit Lebaran Couple Ala Khoirul Anam Ini Nyeleneh, Bahan Karung hingga Handuk

Konten kreator asal Magelang, Khoirul Anam, membuat kreasi outfit lebaran couple yang nyeleneh.

oleh Arini Nuranisa diperbarui 05 Apr 2024, 15:15 WIB
Outfit lebaran couple ala Khoirul Anam ini nyeleneh banget. (sumber: Facebook/anam.distro)

Liputan6.com, Jakarta Konten kreator Khoirul Anam kembali membuat takjub sekaligus terpingkal dengan desain baju nyelenehnya. Jelang lebaran, pria asal Magelang itu kembali dengan ide kreatifnya yang out of the box. Sebuah outfit couple diperlihatkannya dari bahan yang tidak biasa.

Outfit lebaran couple itu menggunakan bahan handuk. Yang digunakan pun handuk legend alias handuk sejuta umat yang sering dipakai oleh masyarakat pada umumnya. Dalam caption yang kocak, ia menyebut jika outfit lebaran dengan bahan handuk akan lebih praktis, tanpa ribet.

"Outfit lebaran praktis tanpa ribet, habis mandi bisa lansung pergi silaturahmi tanpa ganti pakaian, terbuat dari handuk sejuta umat, bisa menyerap keringat dengan cepat dan yang pasti beda dari yang lain," tuisnya dalam caption.

Baju buatannya yang nyeleneh itu tentu akan membuat warganet tertawa ngakak. Tidak hanya handuk, kreasi outfit lebaran lainnya karya Khoirul Anam pun viral. Seperti, outfit couple dari bahan karung bulog, terpal, hingga tikar jadul.

Hasil kreasi konten kreator berjuluk seniman foto nyeleneh ini pun jadi sorotan. Berikut Liputan6.com rangkum dari laman Facebook @anam.distro, outfit lebaran couple dari Khoirul Anam yang di nyeleneh, Jumat (5/4/2024).


1. Untuk mensyukuri nikmat bulan Ramadan yang telah ditunaikan, outfit lebaran couple dengan bahan karung bulog cocok juga nih.

Outfit lebaran couple ala Khoirul Anam ini nyeleneh banget. (sumber: Facebook/anam.distro)

2. Di mana ada kasur, pasti ada selimut. Habis salat Idulfitri bawaannya malah pengin tidur lagi.

Outfit lebaran couple ala Khoirul Anam ini nyeleneh banget. (sumber: Facebook/anam.distro)

3. Kreasi lainnya dari Khoirul Anam yaitu baju couple dari tikar jadul/tikar mendong. Motifnya yang cantik membuatnya cocok untuk busana lebaran.

Outfit lebaran couple ala Khoirul Anam ini nyeleneh banget. (sumber: Facebook/anam.distro)

4. Ada lagi sang konten kreator mengkreasikan wadah bekas semen untuk dijadikan pakaiannya. Sementara, sang istri memakai busana dari tissu galon.

Outfit lebaran couple ala Khoirul Anam ini nyeleneh banget. (sumber: Facebook/anam.distro)

5. Apa jadinya ya kalau lebaran pakai baju yang terbuat dari terpal?

Outfit lebaran couple ala Khoirul Anam ini nyeleneh banget. (sumber: Facebook/anam.distro)

6. Outfit lebaran couple pakai handuk legend, praktis habis mandi bisa langsung silaturahmi tanpa harus ganti pakaian.

Outfit lebaran couple ala Khoirul Anam ini nyeleneh banget. (sumber: Facebook/anam.distro)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya