23 Tahun Terbengkalai, Ini 8 Potret Rumah Tukul Arwana Masih Berdiri Megah

Penampakan rumah Tukul Arwana setelah 23 tahun dibiarkan kosong.

oleh Ibrahim Hasan diperbarui 05 Apr 2024, 18:30 WIB
Potret Rumah Tukul Arwana Masih Megah Berdiri Meski Terbengkalai 23 Tahun (Sumber: Youtube Goy Razor TV)

Liputan6.com, Jakarta Komedian terkenal Tukul Arwana, yang beberapa waktu lalu dilaporkan mengalami pendarahan otak, telah menyita perhatian publik. Kabar tersebut menyoroti tidak hanya kondisi kesehatannya yang memprihatinkan, tetapi juga aset berharga yang ditinggalkannya berupa rumah megah di kawasan Bandung, Jawa Barat. 

Tukul Arwana, yang telah menghibur publik sejak 1992, meraih sukses yang gemilang di dunia hiburan. Salah satu buktinya adalah kepemilikan rumah mewah yang berlokasi di Bandung, Jawa Barat. Rumah mewah tersebut, dengan keindahan alam sekitarnya, menjadi saksi bisu dari kejayaan karier Tukul.

Namun, ironisnya, rumah pria yang dikenal lewat selogan "Kembali ke Lapotop" itu tersebut telah terbengkalai selama 23 tahun terakhir. Dibiarkan kosong dan tidak terawat, rumah megah itu menjadi bukti nyata dari bagaimana kehidupan Tukul Arwana kini jauh dari gemerlap panggung dan sorotan kamera. 

Meskipun begitu, bangunan itu masih berdiri kokoh, menyimpan cerita masa lalu dan kenangan manis di balik kejayaan yang telah berlalu. Berikut Liputan6.com merangkum potret rumah Tukul Arwana yang terbengkalai 23 tahun melansir dari Youtube Goy Razor TV, Jumat (5/4/2024). 


1. Rumah megah milik Tukul Arwana yang berwarna keemasan ini memiliki dua pintu gerbang, satu di antaranya langsung mengarah ke garasi dan pintu utama.

Potret Rumah Tukul Arwana Masih Megah Berdiri Meski Terbengkalai 23 Tahun (Sumber: Youtube Goy Razor TV)

2. Ketika dilihat dari depan, rumah Tukul Arwana memancarkan kesan megah dan mewah dengan tiang-tiang tinggi dan warna cat yang menggoda, khas warna kuning.

Potret Rumah Tukul Arwana Masih Megah Berdiri Meski Terbengkalai 23 Tahun (Sumber: Youtube Goy Razor TV)

3. Jalur menuju pintu masuk pun dirancang dengan megah, dipenuhi dengan ornamen kayu yang mencolok. Taman-taman di sekitar rumah ini masih cukup terawat dan hijau.

Potret Rumah Tukul Arwana Masih Megah Berdiri Meski Terbengkalai 23 Tahun (Sumber: Youtube Goy Razor TV)

4. Menariknya, meskipun dibiarkan kosong selama puluhan tahun, listrik di rumah tersebut masih menyala.

Potret Rumah Tukul Arwana Masih Megah Berdiri Meski Terbengkalai 23 Tahun (Sumber: Youtube Goy Razor TV)

5. Perjalanan dari gerbang samping ke pintu depan cukup jauh, karena terdapat halaman yang sangat luas dengan padang rumput hijau yang masih segar.

Potret Rumah Tukul Arwana Masih Megah Berdiri Meski Terbengkalai 23 Tahun (Sumber: Youtube Goy Razor TV)

6. Video yang diunggah Januari 2024 lalu itu tampak samping rumah Tukul juga menampilkan sudut ruangan yang dihiasi dengan kaca besar, menampilkan gaya klasik mewah dari masa lalu.

Potret Rumah Tukul Arwana Masih Megah Berdiri Meski Terbengkalai 23 Tahun (Sumber: Youtube Goy Razor TV)

7. Bagian belakang rumah juga tidak luput dari perhatian, meskipun terlihat kurang terawat dengan keramik yang dipenuhi lumut.

Potret Rumah Tukul Arwana Masih Megah Berdiri Meski Terbengkalai 23 Tahun (Sumber: Youtube Goy Razor TV)

8. Namun, kekokohan dan kemegahan rumah lama Tukul Arwana tetap terjaga, meskipun telah ditinggalkan selama lebih dari dua dekade.

Potret Rumah Tukul Arwana Masih Megah Berdiri Meski Terbengkalai 23 Tahun (Sumber: Youtube Goy Razor TV)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya