Rekomendasi Tempat Makan Empal Asem Populer di Cirebon

Dikenal dengan rasa yang unik dan penyajiannya yang memikat, Empal Asem tidak hanya memanjakan lidah, tetapi juga mengundang selera penikmat kuliner

oleh Panji Prayitno diperbarui 08 Apr 2024, 11:00 WIB
Empal Asem. (Liputan6.com/Panji Prayitno)

Liputan6.com, Cirebon - Cirebon merupakan salah satu kota yang menjadi tempat favorit para pemudik. Dikenal dengan titik lelah, Cirebon juga memiliki ragam kekayaan kuliner khas.

Cirebon menawarkan pesona unik yang mencerminkan perpaduan antara budaya Jawa, Sunda, Islam, dan Tionghoa. Salah satunya Empal Asem merupakan sebuah hidangan tradisional yang tak lekang oleh waktu.

Empal asem merupakan pengembangan kuliner dari Empal Gentong yang lebih dulu populer. Kuliner Cirebon ini cukup banyak diterima seluruh kalangan masyarakat dan menjadi salah satu kebanggaan masyarakat pantura.

Dikenal dengan rasa yang unik dan penyajiannya yang memikat, Empal Asem tidak hanya memanjakan lidah, tetapi juga mengundang selera petualang kuliner untuk menjelajahi cita rasa yang autentik.

Empal asem merupakan hidangan yang terbuat dari irisan daging sapi, biasanya menggunakan bagian sandung lamur atau potongan daging lain yang sesuai. Daging ini direndam dalam larutan air asam jawa untuk menghilangkan aroma yang tidak diinginkan dan memberikan sentuhan rasa asam yang khas.

Untuk bumbu, bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit, dan jahe dihaluskan hingga membentuk pasta dan digunakan sebagai bahan pokok untuk merebus daging.

Empal Gentong & Nasi Lengko Ibu Nur

Untuk satu porsi empal gentong sendiri dihargai mulai dari Rp 26.500 per porsi. Mulai dari empal gentong daging, empal gentong campur jeroan, empal asem daging, hingga empal asem campur tersedia di rumah makan ini.

Empal gentong & nasi lengko ibu Nur ini berlokasi di Jl. Cangkring 2 No.45, Kejaksan, Kec. Kejaksan, Kota Cirebon, Jawa Barat, buka mulai pukul 07.00 hingga 20.00 WIB.

Empal Gentong H. Apud Pusat

Empal gentong H. Apud ini menjadi empal gentong terkenal di Cirebon. empal gentong ini sudah berdiri sejak 1994 silam. Dengan parkiran yang luas dan lokasi yang strategis membuat banyak peminat yang berdatangan untuk mencicipi khas nya rasa empal gentong H. Apud ini.

Terletak di Jl. Ir. H. Juanda No.24, Battembat, Kec. Tengah Tani, Kabupaten Cirebon. Dengan jam operasional dari pukul 09.00 hingga 21.00 WIB.

 

Simak Video Pilihan Ini:


Tempat Makan Empal Asem

Empal Gentong Asem Aisah

Selain rasanya yang enak, empal gentong asem aisah ini ternyata memikat juga para pencinta kuliner yang berkunjung ke Cirebon. Empal gentong asem aisah ini menjadi salah satu rekomendasi untuk kuliner di Cirebon.

Empal gentong asem aisah ini terletak di Jl. Jend. Sudirman No.23, Ciperna, Kec. Talun, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. Dengan waktu operasional dari pukul 07.00 hingga 20.00 WIB.

Empal Mang Darma

Rumah makan ini sudah berdiri sejak 1948 silam, bukan hanya menu empal gentong, tapi juga ada empal asem, nasi lengko, sate kambing, dan sate sapi. rumah makan ini menjadi salah satu rumah makan legendaris di Cirebon.

Terletak di Jl. DR. Cipto Mangunkusumo No.155a, Kesambi, Kec. Kesambi, Kota Cirebon, Jawa Barat, tempat ini membuka pintunya mulai pukul 08.00 hingga 22.00 WIB.

Empal Amarta

Rumah makan Empal Asem Amarta ini memiliki lokasi yang strategis sehingga seringkali rombongan bus wisatawan mampir sejenak untuk makan. rasanya yang lezat berhasil membuat para pelanggan merasa ketagihan dengan kenikmatan empal ini.

Empal Gentong Amarta ini memiliki tekstur daging yang empuk, hal itu karena daging sapi baru dipotong-potong jika telah ada pesanan dari pembeli. harga satu porsi empal disini yaitu Rp24.000. berada di Jl. Raya Plered No. 37, Batembat, Cirebon. jam buka: pukul 08.00 – 22.00 WIB

Penulis: Belvana Fasya Saad

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya