Pupuk Kaltim Salurkan Bantuan Rp 3 Miliar di Ramadan 2024

Lewat program Safari Ramadan, Pupuk Kaltim kembali menyalurkan bantuan kepada masyarakat, masjid dan musala di wilayah Bontang. Total nilai bantuan yang disalurkan pada 2024 ini mencapai Rp 3 miliar.

oleh Septian Deny diperbarui 08 Apr 2024, 13:00 WIB
Setiap tahunnya saat memasuki bulan Ramadan, PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) selalu menjalankan komitmennya untuk memberdayakan dan memberi keberkahan bagi masyarakat sekitar di wilayah Bontang, Kalimantan Timur. (Dok. Pupuk Kaltim)

Liputan6.com, Jakarta Setiap tahunnya saat memasuki bulan Ramadan 2024, PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) selalu menjalankan komitmennya untuk memberdayakan dan memberi keberkahan bagi masyarakat sekitar di wilayah Bontang, Kalimantan Timur.

Sebagai perusahaan yang berbasis di Bontang, tentunya salah satu tujuan utama Pupuk Kaltim adalah untuk memberikan manfaat baik secara langsung ataupun tidak langsung bagi perbaikan kehidupan masyarakat sekitar. Karena itu, Pupuk Kaltim memanfaatkan momen bulan Ramadan sebagai waktu yang tepat untuk berbagi berkah dan kebaikan.

Ramadan tahun ini, lewat program Safari Ramadan, Pupuk Kaltim kembali menyalurkan bantuan kepada masyarakat, masjid dan musala di wilayah Bontang. Total nilai bantuan yang disalurkan tahun ini mencapai Rp 3 miliar.

Bantuan ini dikemas dalam bentuk dana pembangunan, dana operasional, sembako, mudik gratis, hingga pembagian Al-Qur’an dan Al-Qur’an Braille.

“Tentunya saya sangat antusias untuk mengikuti langsung kegiatan Safari Ramadan Pupuk Kaltim di Ramadan tahun ini. Kebetulan, memang ini adalah momen Ramadan pertama saya setelah menjabat sebagai Direktur Utama Pupuk Kaltim. Bisa bertemu langsung dengan masyarakat, berbuka puasa bersama dan berdiskusi secara langsung, tentu memberikan banyak perspektif baru bagi Pupuk Kaltim untuk bisa terus bersinergi dengan masyarakat sekitar dalam keseharian perusahaan,” ujar Soesilo

Selain donasi dana untuk pembangunan masjid dan musala, dalam Safari Ramadan 2024, Pupuk Kaltim juga menyalurkan bantuan dalam bentuk sembako dan paket Ramadan. Bantuan ini diberikan kepada perwakilan masyarakat sekitar Kantor Pusat Pupuk Kaltim, panti asuhan, panti jompo, kaum disabilitas, para pekerja paruh waktu di wilayah Pupuk Kaltim, dan imam serta marbot masjid.

Tidak hanya berbagi dengan masyarakat sekitar, beberapa aktivitas Pupuk Kaltim di bulan Ramadan juga secara langsung melibatkan para karyawan. Salah satunya kegiatan Sahur on the Spot di Pabrik 3 yang dihadiri jajaran Direksi Pupuk Kaltim dan Direksi Pupuk Indonesia.

“Kegiatan ini tentunya menunjukkan dukungan kami terhadap seluruh insan Pupuk Kaltim yang tanpa lelah bekerja dan berkarya untuk perusahaan, terutama di bulan Ramadan ini. Ini juga sebagai bentuk apresiasi bagi karyawan yang mungkin tidak punya kesempatan untuk menikmati sahur bersama keluarga di rumah karena harus standby di pabrik menjalankan tugasnya. Semoga kegiatan ini semakin mempererat hubungan antar sesama karyawan dan memicu produktivitas lebih baik lagi untuk bersama-sama membawa Pupuk Kaltim ke level tertinggi,” ungkap Soesilo.


Bantu Kebutuhan Ramadan, Pupuk Kaltim Bagi-Bagi 4.160 Paket Sembako

Kartini merupakan salah satu dari ribuan warga kurang mampu di Kota Bontang, yang tahun ini mendapat bingkisan sembako Ramadan 1445 H dari Pupuk Kaltim

Senyum sumringah menghiasi wajah Kartini (52) saat keluar dari Hotel Grand Equator Bontang, sambil membawa satu tas penuh berisi sembako di tangan kanannya. Beriringan dengan beberapa ibu-ibu lainnya, warga Tanjung Laut Bontang Selatan itu tak berhenti mengucap syukur atas berkah yang diterima.

Seraya menuntun bingkisan ke arah parkiran sepeda motor, Kartini sesekali tampak masih berbincang dengan bahagia bersama beberapa warga lainnnya.

Kartini merupakan salah satu dari ribuan warga kurang mampu di Kota Bontang, yang tahun ini mendapat bingkisan sembako Ramadan 1445 H dari PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim).

Program berbagi sembako ini bagian dari kepedulian Perusahaan bagi masyarakat yang rutin digelar setiap tahun, utamanya saat menghadapi bulan puasa hingga Lebaran.

"Ini ada beras, gula, minyak dan banyak lainnya. Alhamdulillah ada saja berkah rezeki di bulan Ramadan," ucap Kartini, ditulis Jumat (29/3/2024).

Kata Kartini, dia mendapat info pembagian sembako gratis Pupuk Kaltim dari Kelurahan. Namanya terdaftar sebagai salah satu warga yang berhak menerima bantuan, karena masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) non program.

Hasil pendataan Pemkot Bontang melalui Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (Dinsos PM). Atas dasar itulah, dia pun menjemput rezeki yang dinilainya sangat berarti untuk pemenuhan kebutuhan keluarga saat bulan puasa.

"Apalagi harga sembako saat ini naik semua, kami pun kesulitan karena kondisi dan keterbatasan. Makanya saya sangat berutung dan berterima kasih bisa mendapatkan bantuan ini dari Pupuk Kaltim," tambah Kartini.

Hal senada turut diungkap Rusman (55), warga Kelurahan Api-api Bontang Utara. Kata dia, saat tarawih namanya diumumkan Ketua RT di Masjid, sebagai salah satu warga yang berhak menerima bantuan PKT Proaktif Pupuk Kaltim tahun ini. "Makanya saya datang ambil bantuan," ucapnya.

 


Penuhi Kebutuhan Dapur

Pupuk Kaltim salurkan bantuan relokasi empat rumah warga terdampak banjir

Sama seperti Kartini, Rusman menilai paket sembako ini sangat membantu dirinya untuk memenuhi kebutuhan dapur saat Ramadan. Terlebih dengan harga bahan pokok yang melonjak mulai awal puasa, membuat pria yang berprofesi sebagai buruh ini agak kesulitan memenuhi kebutuhan keluarga karena pengeluaran lebih tinggi dari sebelumnya.

Dirinya menyebut program seperti ini memiliki nilai manfaat yang besar, sebab keluarga kurang mampu seperti dirinya merasa terbantu, dan meringankan beban pengeluaran yang harus dialokasikan untuk kebutuhan pokok. Rusman juga berharap program ini terus berjalan berkesinambungan, tentunya dengan sasaran penerima yang jelas atau masyarakat yang benar-benar berhak menerima.

"Bagi sebagian orang mungkin paket seperti ini biasa, tapi bagi kami ini sangat membantu sekali. Terima kasih Pupuk Kaltim, semoga menjadi berkah bagi perusahaan dan programnya terus ada," tandas Rusman.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya