Mudik Lebaran 2024, Menhub Sebut 3 Jalur Ini Menantang untuk Ditangani

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menuturkan, ada tiga lokasi mudik jalur darat paling menantang, dan dua di antaranya paling menantang ditangani pada Lebaran 2024.

oleh Agustina Melani diperbarui 08 Apr 2024, 17:30 WIB
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyebutkan tiga lokasi mudik paling menantang pada musim mudik Lebaran 2024. (Foto: Kementerian Perhubungan)

Liputan6.com, Jakarta - Arus mudik terutama di jalur darat yakni Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), Pelabuhan Merak, Banten menjadi lokasi paling menantang untuk ditanggulangi pada mudik Lebaran 2024.

Demikian disampaikan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi setelah mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau pemudik di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Senin, (8/4/2024) seperti dikutip dari Antara.

Budi mengatakan, dari tiga jalur darat itu, Tol Cipali dan Pelabuhan Merak menjadi dua lokasi paling menantang untuk ditangani.

Budi menuturkan, volume lalu lintas mudik secara umum di sektor darat meningkat signifikan sebesar 13 persen. Volume lalu lintas itu relatif lebih tinggi dari periode yang sama pada tahun sebelumnya berkisar 2 hingga 3 persen. "Di Cipali sekalipun ada satu hari naik 23 persen, tetapi tidak terjadi kemacetan," tutur dia.

Menhub Budi menuturkan, situasi mudik di sekitar Pelabuhan Merak juga tidak kalah menantang. Pada periode puncak sejak 6-7 April 2024 terjadi antrean penumpang sepanjang 10 kilometer lebih. Budi menilai, antrean itu dipicu ketidaktaatan calon penumpang dalam memperoleh tiket perjalanan.

"Seperti dikatakan Presiden, terdapat jumlah yang melebihi, dan mohon maaf, ketidaktaatan masyarakat pengguna. Kalau di KA mereka punya tiket, dia datang, 2 jam nunggunya. Kalau ini ada yang belum beli tiket, bahkan jalannya besok pagi, di datang, maka terjadilah antrean sebanyak lebih dari 10 kilometer," ujar dia.

 


Perjalanan Mudik Pakai Kereta Api

Calon penumpang bersiap menaiki kereta api di Stasiun Gambir, Jakarta, Jumat (22/4/2022). Adapun Volume penumpang berangkat sebanyak 6.300 atau 41 persen dari total Tempat Duduk yang tersedia sebanyak 15.506. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Dalam keselamatan itu, Budi menginformasikan perjalanan mudik menggunakan kereta api telah terencana dengan baik, sehingga tidak terjadi penumpukan calon penumpang. "Sampai hari ini penjualan tiket mudik itu 98 persen, masih ada 2 persen lagi," ujar dia.

Selanjutnya di sektor perjalanan udara, Menhub Budi menyebut jumlah pesawat yang dikerahkan mencapai 420 unit. "Memang terjadi suatu maksimalisasi utilisasi pesawat. Jadi dengan 420 pesawat kita bisa tingkatkan jumlah penumpang, artinya okupansi dan perjalanannya itu bertambah dan ini kita lakukan dengan menambah lapangan terbang lebih sore dan malam," ujar dia.

Budi mengatakan, perjalanan mudik via laut juga dapat terkendali, khususnya di Pangkalan Bun, Batam, Samarinda dan Balikpapan. "Yang sedikit masalah adalah di Jawa Timur, terutama di Tapal Kuda dan Madura. Tapi saya tugaskan kapal di sana dan tambahan Kapal Pelni di sana, sehingga relatif ada yang tunggu beberapa jam sudah selesai," ujar dia.


Jokowi Tinjau Mudik di Stasiun Pasar Senen: Semua Layanan KAI Baik

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau arus mudik Lebaran 2024 di Stasiun Pasar Senen Jakarta Pusat, Senin (8/4/2024). (Liputan6.com/ Lizsa Egeham) (Liputan6.com/ Lizsa Egeham)

Sebelumnya diberitakan, Presiden Joko Widodo meninjau secara langsung arus mudik Lebaran di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, pada Senin, 8 April 2024. Dalam kunjungannya, Jokowi melihat secara langsung kesiapan infrastruktur serta manajemen pelaksanaan mudik yang terpantau baik.

"Saya melihat semuanya rapi terkelola dengan baik sampai di atas kereta juga terlihat rapi baik tidak ada yang berdesak-desakan, semuanya baik, semuanya baik di Stasiun Pasar Senen semuanya baik," ucap Jokowi.

Turut mendampingi Presiden dalam peninjauan tersebut antara lain Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Pj. Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, dan Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo.

Sudah Berangkatkan 20.636 PenumpangDidiek mengatakan, saat ini kondisi Stasiun Pasarsenen masih ramai oleh calon penumpang namun tetap kondusif. Pantauan pada Senin (8/4) pukul 08.00 WIB, terdapat 20.636 penumpang yang berangkat dari Stasiun Pasarsenen. Adapun jumlah penumpang yang datang pada stasiun tersebut sebanyak 9.048 penumpang.

Adapun perkembangan penumpang secara nasional berdasarkan pantauan data pada Senin (8/4) pkl 08.00, tiket KA Jarak Jauh yang terjual pada periode H-10 (31 Maret) s.d H+10 (21 April) adalah sebanyak 2.788.987 tiket. Jumlah tiket yang terjual ini akan terus meningkat karena penjualan masih berlangsung.

 


Pegawai KAI Dilarang Cuti

KAI mengingatkan kembali kepada calon pelanggan untuk membawa bagasi sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan saat mudik Lebaran 2023 ini.

KAI mengimbau kepada seluruh pelanggan agar mengalokasikan waktu yang cukup saat menuju stasiun keberangkatan. Hal ini sebagai upaya menghindari kemungkinan tertinggalnya kereta api.

Mengingat kepadatan jalan raya yang cenderung meningkat di momen mudik Lebaran, atau faktor-faktor lainnya. Kami mengingatkan agar pelanggan tetap dapat menggunakan kereta api sebagai moda transportasi untuk pulang ke kampung halaman, dengan mengatur waktu keberangkatan dari kediaman menuju stasiun keberangkatan.

Didiek mengatakan, pada angkutan Lebaran ini, seluruh pegawai KAI dilarang untuk mengambil cuti tahunan. Hal ini merupakan wujud bahwa manajemen sangat fokus melayani pelanggan di saat peak season.

"KAI berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan khususnya pada periode angkutan Lebaran, melalui keamanan dan kenyamanan perjalanan yang mengesankan. Sehingga menjadikan kereta api sebagai pilihan utama untuk perjalanan mudik yang ceria dan penuh makna," tutup Didiek.

Infografis Mudik Lebaran 2024, Potensi Pergerakan 193,6 Juta Orang. (Liputan6.com/Abdillah)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya