Liputan6.com, Jakarta - Salah satu komika berbakat Indonesia, Babe Cabita meninggal dunia pada Selasa pagi, 9 April 2024. Kabar duka tersebut disampaikan oleh rekan seprofesinya, Oki Rengga, melalui sebuah unggahan di akun Instagramnya.
Pria yang memiliki nama asli Priya Prayogha Pratama menghembuskan nafas terakhirnya pada pukul 06.38 WIB di RS Mayapada Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Sebelum meninggal dunia, Babe Cabita diketahui menderita penyakit Anemia Aplastik.
Advertisement
Selain menjadi komika, Babe Cabita juga dikenal sebagai pemain film dan telah merambah bisnis kuliner.
Artikel mengenai perjalanan karier Babe Cabita ini menjadi salah satu artikel yang banyak dibaca. Selain itu masih ada sejumlah artikel lain yang layak untuk disimak.
Lengkapnya, berikut ini tiga artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Rabu 10 April 2024:
1. Babe Cabita Meninggal Dunia, Intip Perjalanan Kariernya dari Stand Up Comedy hingga Bisnis kuliner
Komedian Babe Cabita meninggal dunia di usia 34 tahun pada 9 April 2024 dan rencananya akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Cirendeu, Tangerang Selatan selepas Asar atau sekira pukul 16.00 WIB Selasa (9/4/2024).
Dikutip dari Antara, Selasa (9/4/2024), Babe Cabita telah dikenal sejak lama oleh masyarakat Indonesia karena bakatnya sebagai komedian stand up yang kerap berhasil mengocok perut para penonton melalui aneka "punchline" komedinya yang santai namun mengena para pemirsanya.
Pria bernama asli Priya Prayogha Pratama itu mulai jadi sorotan publik sejak menjuarai ajang pencarian bakat Stand Up Comedy Indonesia (SUCI) musim ketiga dari Kompas TV pada tahun 2013.Dari sana, Babe Cabita mulai “wara-wiri” di berbagai acara dan program televisi.
2. Gagal Dicegah di Awal, Macet Horor Pelabuhan Merak Kembali Terulang
Ketua Pengurus Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI), Tulus Abadi berkomentar soal kemacetan horor menuju Pelabuhan Merak, Banten yang kembali terulang pada puncak mudik Lebaran 2024.
Menurut dia, itu merupakan kejadian macet horor berulang di setiap musim mudik Lebaran. Sayangnya, ia menilai PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) maupun Kementerian Perhubungan belum bisa mengantisipasi risiko itu sedari awal.
"Antrian puluhan jam dan tiket yang ludes di Pelabuhan Merak, seharusnya sudah bisa diantisipasi sejak awal oleh operator PT ASDP Indonesia Ferry, dan/atau Kemenhub. Apalagi tahun-tahun sebelumnya sudah pernah terjadi," kata Tulus dalam status di aplikasi WhatsApp, dikutip Selasa (9/4/2024).
Advertisement
3. Contraflow Adalah, Simak Pengertian dan Implementasinya Selama Mudik
Contraflow adalah istilah yang sering digunakan dalam pengaturan lalu lintas di jalan tol saat terjadi peningkatan volume kendaraan, seperti saat mudik. Konsep ini bertujuan untuk mengoptimalkan kapasitas jalan tol dengan mengalihkan arus lalu lintas pada jalur yang berlawanan.
Pengertian contraflow adalah kebijakan pengalihan arus lalu lintas pada jalan tol dengan mengubah jalur yang semula hanya digunakan untuk arah tertentu menjadi jalur dua arah. Hal ini dilakukan untuk mengurangi kepadatan kendaraan dan memperlancar pergerakan kendaraan selama masa mudik.
Implementasi contraflow dilakukan dengan menutup beberapa gerbang tol dan mengalihkan arus lalu lintas pada jalur yang biasanya hanya digunakan untuk arah berlawanan. Pihak otoritas jalan tol biasanya melakukan pengaturan ini dengan bantuan petugas lalu lintas dan rambu-rambu pengalihan arah.