Liputan6.com, Jakarta - Platform penyedia akomodasi, Oyo, ikut menyemarakkan momen Idul Fitri dan momentum libur panjang dengan bagi-bagidiskon spesial Idul Fitri hingga 80 persen dari tanggal 7 sampai 22 April 2024.
Dengan mengunduh aplikasi Oyo, diskon akan otomatis diaktifkan melalui kodeOYOMUDIK di seluruh properti Oyo seperti Collection O, Capital O, Oyo O Rooms, Townhouse OAK, Townhouse, Belvilla, dan properti Syariah di Indonesia.
Advertisement
Para pengguna bisa memilih akomodasi di berbagai tujuan wisata populer selama momentum ini. Misalnya beberapa destinasi wisata di Solo yaitu Keraton Surakarta Hadiningrat, Masjid Agung Solo, Umbul Ponggok, Benteng Vastenburg.
Adapun tujuan wisatawan Nusantara di seluruh Indonesia, dikatakan sebanyak 31.8 persen ke Jawa Tengah, 19,4 persen ke Jawa Timur, 16,6 persen ke Jawa Barat.
Sementara pelaku perjalanan wisnus dari Jawa Timur mencapai 16,2 persen, Jabodetabek 14,7 persen dan Jawa Tengah sebesar 13.5 persen.
Dengan pergerakan wisata yang diprediksi akan mencapai 193,6 juta orang dan berpotensi menumbuhkan pergerakanekonomi hingga Rp 200 triliun ini, Oyo ikut serta mendukung target pergerakan wisatawan.
Diskon Idul Fitri
Dukungan yang dimaksud memberikan pilihan akomodasi yang beragam dengan harga yang terjangkau melalui diskon spesial Idul Fitri ini.
Country Stock and Flow Head Oyo Indonesia Hendro Tan, mengatakan, “Kamisenantiasa berupaya memberikan pelayanan dan harga terbaik bagi seluruhmasyarakat Indonesia yang merayakan kegembiraan Idul Fitri."
Hendro menambahkan, dengan program ini, Oyo turut berkontribusi pada pergerakan wisata selama momen mudik, dan mendukung target pemerintah.
Konsistensi Oyo dalam memperkuat identitas sebagai pemimpin pasar, juga terus mendukung penerapan CHSE (Clean, Health, Safety, Environment dan Sustainability) dan inisiatif sanitized stay dan penerapan contactless check-in untuk memberikan kenyamanan kepada wisatawan di seluruh properti Oyo di Indonesia.
Advertisement
Strategi Eskpansi Oyo
Tak hanya berfokus pada ekspansi, bagi pemilik properti, strategi melalui program ‘Managed by Oyo' juga dihadirkan pada 2024 sebagai skema bisnisbaru yang bertujuan membantu pemilik properti untuk bermitra dengan pengusaha lokal dalam mengelola operasional harian mereka.
Program Super Oyo, juga dimaksimalkan untuk memberikan apresiasi pada mitra properti yang berhasil memenuhi parameter kepuasan pelanggan dan pelayanan yang maksimal.
Melalui Oyo Wizard, program keanggotaan dengan beragam keuntungan yang bertujuan memperkuat relasi denganpelanggan dengan menyediakan properti dengan rating tinggi yang dikurasi, serta harga terbaik turut menjadi salah satu strategi Oyo dalam pengembangan bisnis di tahun ini.