Potret Bryan dan Megan Domani Lebaran Bareng Kekasih, Hangat Meski Beda Agama

Bryan Domani – Mawar de Jongh dan Megan Domani – Jeremie Moeremans adalah pasangan muda yang disebut cocok. Meski pacaran beda agama, namun banyak yang mendoakan dua pasangan ini langgeng sampai pernikahan. Pada momen Lebaran (10/4/2024) lalu, Mawar Eva dan Jeremie Moeramans turut serta rayakan Lebaran bersama keluarga Bryan dan Megan.

oleh Rizky Mandasari diperbarui 16 Apr 2024, 18:45 WIB
Potret Bryan dan Megan Domani Lebaran Bareng Kekasih, Hangat Meski Beda Agama
Bryan Domani – Mawar de Jongh dan Megan Domani – Jeremie Moeremans adalah pasangan muda yang disebut cocok. Meski pacaran beda agama, namun banyak yang mendoakan dua pasangan ini langgeng sampai pernikahan. Pada momen Lebaran (10/4/2024) lalu, Mawar Eva dan Jeremie Moeramans turut serta rayakan Lebaran bersama keluarga Bryan dan Megan.
Datang ke rumah Bryan Domani di hari Lebaran, Mawar de Jongh cantik dengan baju tunik dipadukan dengan celana warna putih. Wajahnya dipoles natural dan rambutnya ditata simpel dengan disanggul. Sementara Jeremie Moeremans simpel dengan busana serba putih dan tak lupa mengikat rambut gondrongnya agar terlihat lebih rapi ketika bertemu keluarga kekasih. (Liputan6.com/IG/@megandomani1410)
Bukan kali pertama, diketahui pada tahun 2023, Mawar de Jongh juga turut serta rayakan Lebaran bareng keluarga Bryan Domani. Sementara Jeremie baru terlihat rayakan Lebaran bareng keluarga Megan di momen tahun 2024. Tahun 2024 merupakan tahun kelima bagi Bryan Domani – Mawar de Jongh dan Megan Domani – Jeremie Moeremans menjalin hubungan. (Liputan6.com/IG/@megandomani1410)
Bryan Domani dekat dengan Jeremie Moeremans, begitu juga dengan Megan Domani yang dekat dengan Mawar Eva. Bryan - Jeremie dan Megan – Mawar yang sama-sama terpaut usia 1 tahun, tak heran jika keduanya dekat bak saudara kandung. Dua pasangan ini sering bikin video bareng untuk konten YouTube. Bahkan tak jarang keempat artis muda ini bertingkah kocak seperti dalam foto ini. (Liputan6.com/IG/@megandomani1410)
Selaras di hari Lebaran, Megan Domani dan Jeremie Moeremans curi perhatian. Megan dan Jeremie jarang umbar foto di Instagram, sehingga tak heran banyak netizen yang mendukung hubungan keduanya selalu langgeng. Rayakan Lebaran, Megan cantik pakai kaftan putih dengan bordir simpel di lengannya. Sementara rambutnya dibiarkan digerai dan wajahnya dipoles natural. (Liputan6.com/IG/@megandomani1410)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya