Konten kreator yang berspesialisasi dalam konten kerajinan (DIY) ini mengabarkan langsung melalui akun Instagram pribadinya pada (16/04). Gadis yang diketahui lahir pada tahun 2001 ini meminta followers setianya untuk menunggu tanggal 25 April, karena akan ada kejutan. (Liputan6.com/IG/@ireneswnd)
Irene Suwandi mengaku suka sekali ngedance dan menyanyi sejak kecil. Bahkan, di usianya yang masih dini, ia sudah menari balet. Setelah mendapat project debut, setiap harinya Irene berlatih dance dan vokal dengan orang yang didatangkan langsung dari Korea. Akhirnya, kini mimpi itu menjadi nyata berkat kerja kerasnya. (Liputan6.com/IG/@ireneswnd)
Irene mengaku sudah dari tahun lalu ia mendapat penawaran untuk mengerjakan project K-Pop bareng partner-nya dari Korea. Namun, karena merasa belum bisa memberikan yang terbaik. Maka, Irene dan partner-nya sepakat untuk berlatih dalam setahun mempersiapkan debut mereka. (Liputan6.com/IG/@ireneswnd)
Sebelum dikenal akan debut sebagai idol K-Pop, Irene Suwandi sudah dikenal luas berkat konten-konten kreatifnya di Instagram maupun TikTok. Banyak sekali konten DIY yang ia ciptakan, seperti membuat helm Iron Man dari kardus, hingga bikin lightstick ala grup K-Pop yang hasilnya sama persis dengan aslinya. (Liputan6.com/IG/@ireneswnd)