Inul Daratista Usai Jalani DSA dan Imunoterapi untuk Penyumbatan di Otak: Stamina Kayak Perawan Lagi

Suami Inul Daratista juga menjalani terapi serupa.

oleh M Altaf Jauhar diperbarui 24 Apr 2024, 09:00 WIB
Inul Daratista. (Foto: Dok. Instagram @inul.d)

Liputan6.com, Jakarta Pedangdut Inul Daratista sempat mengungkap kondisi kesehatannya yang mengalami penyumbatan darah di otak sebelah kiri. Menurut Inul, kondisi itu yang membuatnya sering merasa pusing hingga sakit pada bagian punggung.

Inul Daratista bersyukur kini kondisinya membaik setelah menjalani tindakan DSA (Digital Substraction Angiography) dan Immunoteraphy dengan dokter Terawan. Bahkan ia merasa kondisinya kini jauh lebih baik dan prima.

"Alhamdulillah sehat banget setelah kemaren DSA sama Prof Terawan dan juga imunoterapi. Ini bagus juga buat kita selain vaksin. Karena itu diambil dari sel kita sendiri, dimasukkan ke diri kita sendiri jadi aman dan halal," ujar Inul Daratista di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (23/4/2024).

"Respons imunoterapi ini dalam diri saya merasa, stamina saya kayak perawan lagi, beneran saya nggak bohong. Contohnya kemarin saya konser di luar kota biasanya nyanyi satu jam setengah sudah kecapean, tapi kemaren nggak sama sekali," Inul Daratista menambahkan.


Bareng Mas Adam

Inul Daratista. (M Altaf Jauhar/ Liputan6.com)

Inul mengatakan, suaminya melakukan tindakan sama karena juga menderita penyumbatan di otak. Bedanya, Inul mengalami penyumbatan di otak bagian kiri, sementara Adam di bagian kanan.

"Sama Mas Adam (diimunoterapi). Anak saya juga mau imuno. Mas Adam juga penyumbatan, sama. Mas Adam sebelah kanan aku sebelah kiri," kata Inul.


Jaga Pola HIdup Sehat

Inul berusaha menerapkan pola hidup sehat demi menjaga kesehatannya. Semisal dengan tidak jajan sembarangan, dan selalu menjaga kualitas tidur.

"Sampe hari ini nggak jajan sembarang, makan dijaga sama kualitas tidur. Kualitas jam kerja juga ritmenya dijaga. Ditata rapi, supaya kayak begini. Bisa dilihat, awet muda, stamina tetep bagus," jelasnya.


Hindari Petis dan Terasi

Inul melanjutkan, dirinya menghindari menyantap makanan petis atau terasi. Diakui Inul, perutnya sudah tak lagi bersahabat menyantap makanan yang mengandung bahan-bahan tersebut.

"Nggak bisa. Makan petis makan terasi memang nggak bisa, perut saya terlalu Cinderella banget," ucap Inul Daratista.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya