Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia U-23 bakal menantang Korea Selatan dalam pertandingan babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Duel antara kedua kesebelasan dijadwalkan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Jumat (26/4/2024) mulai pukul 00.30 WIB.
Pertandingan kali ini bakal menjadi penentu asa Indonesia dan Korea Selatan merebut tiket ke Olimpiade Paris 2024. Tim yang lolos ke empat besar Piala Asia U-23 2024 bakal punya peluang lebar untuk tampil di panggung multievent terakbar dunia.
Advertisement
Seperti diketahui, regulasi memang mensyaratkan negara-negara Asia finis di urutan 3 besar AFC Asian Cup U-23 untuk bisa mendapat tiket Olimpiade. Artinya, Timnas Indonesia U-23 akan kembali mencetak sejarah baru andai berhasil melangkahkan kaki hingga partai puncak.
Kalau pun terhent di semifinal, pasukan Shin Tae-yong masih punya harapan lewat perebutan tempat ketiga. Kekalahan di duel peringkat 3 pun tak serta-merta menghapus mimpi Olimpiade lantaran Garuda Muda berpotensi merebut tiket lewat jalur play-off antarkonfederasi.
Tak ayal duel melawan Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23 pun jadi momen krusial yang menentukan sejauh mana pasukan Merah Putih mampu membuat gebrakan.
PSSI selaku federasi sepak bola Tanah Air sendiri sebelumnya cuma menargetkan tiket perempat final buat anak-anak asuh Shin Tae-yong.
Namun, ada harapan milestone lebih tinggi bisa tercapai, mengingat pasukan Garuda tampil begitu spartan saat menghadapi Australia dan Yordania di fase penyisihan grup.
Korea Selatan U-23 Lawan Tangguh
Secara garis besar, Timnas Korea Selatan U-23 bukanlah lawan mudah buat Indonesia. Anak-anak asuh Hwang Sun-hong lebih dijagokan tampil dominan dalam laga perempat final, Jumat (26/4/2024) dini hari nanti.
Pasukan Taeguk Warriors sudah cukup khatam bermain di panggung Asia. Timnas Korea Selatan U-23 juga punya modal bagus dari babak penyisihan grup B lantaran mereka berhasil menyapu bersih seluruh kemenangan tanpa satu kali pun pun kebobolan.
Padahal, anak-anak asuh Hwang Sun-hong sejatinya tengah dilanda badai cedera sejak jelang laga melawan Jepang di matchday pemungkas Senin (22/4/2024) lalu.
Pemain Timnas Korea Selatan U-23 Byun Jun-soo sendiri mengakui beberapa rekannya memang tengah jadi penghuni ruang perawatan. Namun, hal itu diyakini tak akan berdampak banyak pada penurunan level performa Taeguk Warriors saat berjumpa dengan Timnas Indonesia U-23.
"Saya senang dengan kabar tim kami belum kebobolan saat fase grup. Tapi sayang sekali, ada rekan saya yang cedera," ucap Byun Jun-soo dalam konferensi pers jelang laga melawan Indonesia pada Rabu (24/4/2024) sore WIB.
"(Walau demikian), kami tetap bisa main bagus, jadi suasana dalam tim kami bagus sampai saat ini. Kami tidak akan menyerah," sambung penggawa muda Taeguk Warriors.
Advertisement
Timnas Indonesia U-23 Kantongi Kekuatan Terbaik
Di sisi lain, Timnas Indonesia sebenarnya mengantongi amunisi terbaik untuk menghadapi Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23. Deretan penggawa andalan Shin Tae-yong, baik abroad maupun lokal Liga 1, masih ada bersama skuad dan dalam kondisi cukup fit.
Pemain SC Heerenveen Nathan Tjoe-A-On sempat nyaris gagal membela Merah Putih di fase 8 besar lantaran sudah dipanggil pulang oleh klubnya ke Belanda. Namun, upaya lobi yang dilakukan PSSI berhasil meluluhkan hati tim Eredivisie untuk memberi restu bagi Nathan memperkuat Garuda Muda.
Terlepas dari keleluasaan mengotak-atik penggawa, Shin tae-yong tetap berada di bawah tekanan jelang perempat final. Dia yang pernah menjabat sebagai pelatih Timnas Korea Selatan dipaksa menghadapi negaranya sendiri, meski STY semula berharap bisa berjumpa Taeguk Warriors di babak final.
"Perasaan saya dengan pelatih Hwang Sun-hong dan Korea sebagai negara saya, saya sebenarnya ingin melawan Korea di final, tetapi takdirnya seperti ini," ucap Shin Tae-yong dalam konferensi pers pra pertandingan, Rabu (24/4/2024).
"Situasi ini tidak menyenangkan, tetapi olahraga tetaplah olahraga. Dan pertandingan, tetaplah pertandingan. Kami siap mengincar kemenangan untuk besok," sambung juru taktik berusia 53 tahun.
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 Vs Korea Selatan U-23
Timnas Indonesia U-23: Ernando Ari; Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, Justin Hubner; Fajar Fathurrahman, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, Pratama Arhan; Witan Sulaeman, Marselino Ferdinan, Rafael Struick
Timnas Korea Selatan U-23: Kim Jeong-Hoon; Cho Hyun-Taek, Byeon Jun-Soo, Seo Myung-Guan, Hwang Jae-Won; Paik Sang-Hoon, Lee Kang-Hee, Eom Ji-Sung, Kang Sang-Yoon, Kang Seong-Jin, Lee Young-Jun
Advertisement
Head-to-head Timnas Indonesia U-23 Vs Korea Selatan U-23
Pertemuan Terakhir Indonesia U-23 dan Korea Selatan
31/03/2015: Korea Selatan U-23 4 - 0 Indonesia U-23 (Kualifikasi AFC U-23 Championship)
3 Laga Terakhir Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23
15/04/2024: Qatar U-23 2 - 0 Indonesia U-23
18/04/2024: Indonesia U-23 1 - 0 Australia U-23
21/04/2024: Yordania U-23 1 - 4 Indonesia U-23
3 Laga Terakhir Korea Selatan U-23 di Piala Asia U-23
16/04/2024: Korea Selatan U-23 1 - 0 UAE U-23
19/04/2024: China U-23 0 - 2 Korea Selatan U-23
22/04/2024: Jepang U-23 0 - 1 Korea Selatan U-23