Mpok Alpa Ungkap Perkembangan Kehamilan Anak Ketiga, Diprediksi Kembar

Mpok Alpa sudah memasuki usia kehamilan 4 bulan.

oleh M Altaf Jauhar diperbarui 30 Apr 2024, 20:00 WIB
Meski sempat takut melihat hasil test pack, Mpok Alpa akhirnya mengumumkan kehamilan anak kembarnya melalui akun media sosial. Wanita kelahiran 1987 itu memamerkan hasil dua test pack kehamilannya. Senyum bahagia pun terpancar dari wajahnya. (Liputan6.com/IG/@nina_mpokalpa)

Liputan6.com, Jakarta Mpok Alpa berbagi kabar tentang kehamilan anak ketiganya yang kini sudah memasuki usia 4 bulan. Mpok Alpa memohon doa, karena diprediksi hamil anak kembar. 

Mpok Alpa teringat pada pernyataannya tahun lalu tentang keinginan memiliki anak kembar. Siapa sangka, Tuhan menjawab keinginan Mpok Alpa di kehamilan kali ini.

"Udah jalan 4 bulan, doain aja. Apalagi hamilnya kembar, jadi harus lebih hati-hati lagi. Cuma emang emaknya nggak bisa diem. Anaknya juga nggak bisa diem, aktif banget," ujar Mpok Alpa di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2024).

"Setahun lalu gue pernah ngomong dah di media kalau sekalinya punya anak lagi, kembar. Bener gak, gue pernah ngomong begitu, eh diijabah," Mpok Alpa menambahkan.

 


Anak Kembar

Mpok Alpa di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (23/4/2024). (Dok. via M. Altaf Jauhar)

Menurut Mpok Alpa, gen memiliki anak kembar menurun kuat dari keluarga suami. Ia mengatakan, keluarga suaminya juga memiliki anak kembar. 

"Memang keturunannya juga kenceng dari keluarga Bang Idung (suami). Ada dari engkong, bapak dan adiknya dia kembar. Cuma kembarannya itu meninggal," jelasnya.

 


Usia  

Di sisi lain, Mpok Alpa bukan tidak bersyukur kembali dikaruniai anak. Namun, selain anak-anaknya sudah besar, ia merasa sudah cukup berumur untuk kembali memiliki momongan. Karena tertutup wajah awet mudanya, siapa sangka kini Mpok Alpa sudah menginjak usia 37 tahun. (Liputan6.com/IG/@nina_mpokalpa)

Mpok Alpa mengungkap alasannya ingin memiliki anak kembar. Dia mengaku tidak ingin memiliki anak lagi setelah ini, mengingat usianya yang nyaris menginjak 40 tahun. 

"Biar capek sekalian, karena gue kan udah umur. Jadi kalo anak kembar, udah nggak usah beranak lagi. Kan capek ngedennya," akunya.

 


Rahasia

Disinggung jenis kelamin janin kembar di perutnya, Mpok Alpa belum mengetahuinya. Ia juga tidak ingin mencari tahu dan membiarkannya menjadi kejutan. 

"Rahasia, gue juga masih belum tau. Masih rahasia biar kayak orang-orang, surpres," kata Mpok Alpa dengan logat khas Betawinya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya