Luhut Ketemu Elon Musk Pekan Ini, Bahas Apa?

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan akan bertemu dengan bos SpaceX, Elon Musk dalam waktu dekat. Dia menyinggung rencana investasi di Indonesia.

oleh Arief Rahman H diperbarui 17 Mei 2024, 14:15 WIB
Beberapa waktu lalu Luhut sempat mengumumkan kalau Tesla tertarik untuk investasi di Indonesia. Tapi, melansir CNN, rencana itu batal karena perusahaan mobil listrik tersebut terlalu mendikte pemerintah. (Foto: Instagram/ Luhut Binsar Pandjaitan)

Liputan6.com, Jakarta Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan akan bertemu dengan bos SpaceX, Elon Musk dalam waktu dekat. Dia menyinggung rencana investasi di Indonesia.

Diketahui, layanan Starlink, yang juga milik Elon Musk akan diluncurkan di Bali, di sela-sela acara World Water Forum (WWF) 2024. Namun, Menko Luhut belum berbicara banyak terkait rencana investasi pemilik Tesla itu di wilayah lain.

Termasuk ketika disinggung mengenai rencana investasi di Ibu Kota Nusantara (IKN). Dia bilang, hal tersebut akan dipastikan lebih dahulu dalam pertemuan mendatang.

"Kita lihat besok saya bincang-bincang sama dia, kita lihat nanti," ujar Menko Luhut usai meninjau pengamanan World Water Forum 2024 di Bali, Jumat (17/5/2024).

Meski belum ada rencana untuk masuknya investasi di IKN dari Elon Musk, setidaknya sudah ada operasional Starlink di Indonesia. Dia bilang hal ini menjadi satu langkah positif.

Bahkan, Menko Luhut menegaskan kalau Elon Musk memandang Indonesia menjadi tujuan investasi yang menjanjikan.

"Yaa yang sudha pasti dia Starlink-nya beroperasi di Indonesia. Dia lihat Indonesia tujuan investasi yang menjanjikan, mungkin dalam bidang baterai dan segala macam," ungkapnya.

Elon Musk Tiba di Bali 19 Mei 2024

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan memastikan bos SpaceX, Elon Musk akan tiba di Bali, Minggu 19 Mei 2024 nanti. Menyusul rencana peluncuran layanan internet Starlink.

Diketahui, ada rencana peluncuran layanan internet Starlink dilakukan di sela-sela agenda World Water Forum 2024 di Bali. Presiden Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan turut meresmikan bersama Elon Musk.

"Oiya hari Minggu dia datang, mudah-mudahan tidak ada perubahan," ujar Menko Luhut usai meninjau pengamanan WWF di Bali, Jumat (17/5/2024).

 


Lokasi Peluncuran Starlink

Roket Falcon 9 lepas landas dari Space Launch Complex 40 di Florida's Cape Canaveral Air Force Station, Amerika Serikat, Kamis (23/5/2019). SpaceX sebelumnya juga pernah meluncurkan satelit Starlink ke orbit tetapi gagal. (AP Foto John Raoux)

Terkait lokasi peluncuran layanan internet Starlink, dia belum berbicara banyak. Namun, disebutkan lokasinya berada di salah satu puskesmas di Denpasar, Bali.

"Ada sudah di puskesmas di Denpasar," ucapnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo bersama bos SpaceX, Elon Musk bakal meluncurkan layanan internet satelit Starlink pada Minggu, 19 Mei 2024. Hal itu disampaikan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan dalam acara Rapat Kerja Teknis Bareskrim Polri di Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Selasa (14/5/2024).

Luhut mengatakan, peluncuran Starlink oleh Jokowi dan Elon Musk akan dilakukan di sela-sela kegiatan World Water Forum (WWF) 2024 di Bali.

"Elon Musk nanti juga akan meresmikan (bersama) Presiden mengenai Starlink, yaitu untuk mempermudah komunikasi kita di daerah-daerah terpencil. Akan dilakukan nanti pada hari Minggu," ujar Luhut.


Elon Musk Tiba di Bali Minggu 19 Mei, Bakal Resmikan Starlink Bareng Jokowi

Presiden Joko Widodo atau Jokowi bertemu CEO Tesla Inc. Elon Musk di markas SpaceX, Boca Chica, Amerika Serikat, Sabtu, 14 Mei 2022. Dalam kesempatan ini, Jokowi dan Elon Musk sempat melakukan diskusi singkat dilanjutkan berkeliling melihat fasilitas markas besar SpaceX tersebut. (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden)

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan memastikan bos SpaceX, Elon Musk akan tiba di Bali, Minggu 19 Mei 2024 nanti. Menyusul rencana peluncuran layanan internet Starlink.

Diketahui, ada rencana peluncuran layanan internet Starlink dilakukan di sela-sela agenda World Water Forum 2024 di Bali. Presiden Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan turut meresmikan bersama Elon Musk.

"Oiya hari Minggu dia datang, mudah-mudahan tidak ada perubahan," ujar Menko Luhut usai meninjau pengamanan WWF di Bali, Jumat (17/5/2024).

Luncurkan di Puskesmas

Terkait lokasi peluncuran layanan internet Starlink, dia belum berbicara banyak. Namun, disebutkan lokasinya berada di salah satu puskesmas di Denpasar, Bali.

"Ada sudah di puskesmas di Denpasar," ucapnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo bersama bos SpaceX, Elon Musk bakal meluncurkan layanan internet satelit Starlink pada Minggu, 19 Mei 2024.

Hal itu disampaikan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan dalam acara Rapat Kerja Teknis Bareskrim Polri di Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Selasa (14/5/2024).

Luhut mengatakan, peluncuran Starlink oleh Jokowi dan Elon Musk akan dilakukan di sela-sela kegiatan World Water Forum (WWF) 2024 di Bali.

"Elon Musk nanti juga akan meresmikan (bersama) Presiden mengenai Starlink, yaitu untuk mempermudah komunikasi kita di daerah-daerah terpencil. Akan dilakukan nanti pada hari Minggu," ujar Luhut.

 


Jadi Pembicara di WWF 2024 Bali

Presiden Joko Widodo atau Jokowi bertemu CEO Tesla Inc. Elon Musk di markas SpaceX, Boca Chica, Amerika Serikat, Sabtu, 14 Mei 2022. Dalam kesempatan ini, Jokowi dan Elon Musk sempat melakukan diskusi singkat dilanjutkan berkeliling melihat fasilitas markas besar SpaceX tersebut. (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden)

Tak hanya meluncurkan Starlink, Elon Musk pun dijadwalkan bakal jadi salah satu pembicara di WWF 2024 Bali.

"Nanti juga Elon diundang sebagai pembicara publik di pembukaan dari WWF," imbuh Luhut.

Pernyataan ini sekaligus mengkonfirmasi omongan Luhut sebelumnya, yang bilang Starlink bakal segera beroperasi di Indonesia pada pertengahan Mei 2024.

"Secara resmi, kami akan meluncurkan Starlink dalam waktu dua minggu dari sekarang," ujar Luhut beberapa waktu lalu.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya