Hadapi Dua Laga Penting di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Gelar Latihan Terbuka

18 pemain hadir dan mengikuti sesi latihan timnas Indonesia yang digelar secara terbuka di Lapangan B Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta. Latihan tersebut menjadi yang perdana jelang laga uji tanding dan kualifikasi Piala Dunia 2026. Timnas Indonesia bakal menjalani dua laga penting di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Skuad Garuda akan menghadapi Irak pada 6 Juni dan Filipina pada 11 Juni 2024.

oleh Helmi Fithriansyah diperbarui 28 Mei 2024, 19:05 WIB
Timnas Indonesia Gelar Latihan Terbuka
18 pemain hadir dan mengikuti sesi latihan timnas Indonesia yang digelar secara terbuka di Lapangan B Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta. Latihan tersebut menjadi yang perdana jelang laga uji tanding dan kualifikasi Piala Dunia 2026. Timnas Indonesia bakal menjalani dua laga penting di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Skuad Garuda akan menghadapi Irak pada 6 Juni dan Filipina pada 11 Juni 2024.
Sejumlah pesepak bola yang tergabung dalam timnas Indonesia saat berlatih di Lapangan B Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (28/5/2024). (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Latihan tersebut menjadi yang perdana jelang laga uji tanding dan kualifikasi Piala Dunia 2026. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
18 pemain sudah hadir dan mengikuti sesi latihan perdana yang digelar secara terbuka. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-Yong masih menunggu kehadiran empat pemain lainnya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Keempat pemain tersebut adalah Jay Idzes, Justin Hubner, Jordi Amat, dan Pratama Arhan. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Pada latihan perdana ini, pemain timnas Indonesia masih menjalani latihan dalam porsi ringan. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Untuk diketahui, timnas Indonesia bakal menjalani dua laga penting di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Skuad Garuda akan menghadapi Irak pada 6 Juni kemudian Filipina pada 11 Juni 2024. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Kedua pertandingan tersebut merupakan lanjutan putaran kedua Piala Dunia 2026 zona Asia Grup F. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya