Komisi III DPR RI Juga Setujui Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven

Calon pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk dan Jens Raven turut mengantongi persetujuan dari Komisi III DPR RI untuk dinaturalisasi menjadi pemain skuad Garuda.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 03 Jun 2024, 16:01 WIB
Calon pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk (ketiga dari kiri depan) saat menghadiri rapat Komisi III DPR RI, Senin (3/6/2024). (Liputan6.com/Melinda Indrasari)

Liputan6.com, Jakarta - Komisi III DPR RI resmi menyetujui naturalisasi untuk dua calon pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk dan Jens Raven dalam rapat Komisi III yang digelar di Gedung DPR RI, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (3/6/2024) siang WIB.

Keputusan ini selanjutnya akan ditindaklanjuti lewat Rapat Paripurna DPR RI, sebelum duo penggawa keturunan dapat mengambil sumpah sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) dan memperkuat Timnas Indonesia.

Sekadar informasi, Calvin Verdonk dan Jens Raven sebelumnya juga telah mengantongi persetujuan dalam rapat Komisi X DPR RI yang digelar Senin (3/6/2024) pagi WIB.

Calvin ketika itu turut hadir di ruang rapat dengan didampingi Menpora Dito Ariotedjo dan Sekjen PSSI Yunus Nusi, sementara Jens mengikuti proses secara daring bersama Dirtek PSSI Indra Sjafri serta Bima Sakti.

Rapat Komisi X berakhir dengan diberikannya persetujuan atas rekomendasi kewarganegaraan kedua pemain oleh Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian. Putusan serupa juga dikeluarkan dalam rapat Komisi III, sehingga Calvin Verdonk dan Jens Raven kini makin dekat dengan status WNI.

"Kami ingin memintakan persetujuan kepada Komisi III, apakah menyetujui permohonan pertimbangan pemberian Kewarganegaraaan Republik Indonesia atas nama Calvin Ronald Verdonk dan Jens Raven untuk selanjutnya diproses sesuai dengan peraturan perundang-undangan?" ucap pimpinan Komisi III DPR RI Pangeran Khairul Saleh.

Pertanyaan tersebut kemudian langsung disambut dengan jawaban setuju dari peserta rapat, dikuti aksi ketok palu oleh sang pimpinan.


Calvin Verdonk dan Jens Raven Sudah Gabung Timnas Indonesia

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Calvin Verdonk muncul di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (31/5/2024) pagi WIB. Pesepak bola yang kini tengah memperkuat NEC Nijmegen di Eredivisie tersebut langsung mengikuti latihan bersama skuad Timnas Indonesia yang tengah bersiap melakoni partai uji coba kontra Tanzania pada 2 Juni 2024 mendatang. Proses naturalisasi bek berusia 27 tahun tersebut tengah dipercepat agar dapat diturunkan saat Timnas Garuda menghadapi Filipina Juni mendatang. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Sekadar informasi, Calvin Verdonk sebelumnya sudah dipanggil untuk mengikuti sesi latihan bersama Timnas Indonesia jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pemain berusia 27 tahun itu memang hendak dipantau kondisinya oleh pelatih skuad senior Shin Tae-yong, sebelum diintegrasikan ke dalam tim usai mendapat status WNI.

Adapun Jens Raven jadi satu dari 5 pemain keturunan yang baru-baru ini juga dipanggil memperkuat Timnas Indonesia U-20 untuk ajang Toulon Cup 2024 di Prancis.

Tim racikan Indra Sjafri dijadwalkan ambil bagian dalam perhelatan tersebut mulai 4 sampai 16 Juni 2024, dan akan bersaing melawan negara-ngeara papan atas yakni Italia, Jepang, Panama, serta Ukraina di Grup B.


Ambisi Calvin Verdonk Bersama Timnas Indonesia

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Calvin Verdonk menggiring bola saat mengikuti sesi latihan Timnas Indonesia di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (31/5/2024) pagi WIB. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Adapun Calvin Verdonk sebelumnya telah mengutarakan ambisi bersama Timnas Indonesia setelah selangkah lebih dekat dengan status WNI. Pemain NEC Nijmegen itu mengaku ingin mengantar skuad Garuda tembus ke Piala Dunia 2026.

Verdonk juga mengaku, dirinya merasa punya ikatan lantaran diterima dengan baik di Tanah Air. Dia pun sempat berinteraksi bersama para penggawa skuad Garuda dan terus mendapat kesan baik soal Timnas Indonesia.

"Saya ingin menolong pemain lokal untuk berkembang dan saya ingin berjuang di (kualifikasi) Piala Dunia guna meloloskan Timnas Indonesia," ucap Verdonk dalam rapat Komisi III DPR RI, Senin (3/6/2024).

"Ketika saya tiba di sini untuk pertama kali, saya merasa seperti di rumah, saya merasakan dukungan dari orang-orang di sini. Saya juga sempat bicara dengan beberapa pemain timnas, dan mereka menceritakan hal-hal baik soal Timnas Indonesia," tambahnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya