Para pengunjuk rasa memegang plakat dan mengibarkan bendera Palestina saat mereka mengambil bagian dalam “Pawai Nasional untuk Gaza”, di pusat kota London, pada 8 Juni 2024. (JUSTIN TALLIS/AFP)
Pengunjuk rasa menyerukan untuk “mengakhiri genosida” dan “berhenti mempersenjatai Israel”. (BENJAMIN CREMEL/AFP)
Kementerian kesehatan Gaza mengatakan pada 8 Juni 2024, setidaknya 36.801 orang meninggal dunia menjadi korban perang antara Israel dan milisi Hamas. (JUSTIN TALLIS/AFP)
Kementerian kesehatan Gaza juga mengatakan, setidaknya ada 70 orang meninggal dunia menjadi korban dalam 24 jam terakhir. (JUSTIN TALLIS/AFP)
Sementara, 83.680 orang mengalami luka-luka sejak perang dimulai di Jalur Gaza. (JUSTIN TALLIS/AFP)
Sebagian besar korban adalah perempuan dan anak-anak. (JUSTIN TALLIS/AFP)
Perang antara Israel dan milisi Hamas telah berlangsung sejak 7 Oktober 2023 lalu. (BENJAMIN CREMEL/AFP)