Liputan6.com, Jakarta - Pergerakan penumpang dan pesawat di Bandara Soekarno Hatta mengalami peningkatan jelang Hari Raya Idul Adha. Peningkatan terjadi sejak hari Jumat, 14 Juni 2024 dan diprediksi akan terjadi hingga besok, H-1 Idul Adha atau pada Minggu 16 Juni 2024.
Senior Manager of Branch Communication and Legal Bandara Soekarno Hatta, M Holik Muwardi menjelaskan, peningkatan pergerakan penumpang dan juga pesawat terjadi sejak Jumat atau H-3 Idul Adha.
Advertisement
Yakni, ada 1.057 pergerakan pesawat, baik untuk kedatangan dan juga keberangkatan. Dan 165.875 pergerakan penumpang, terdiri dari kedatangan 78.667 orang dan keberangkatan atau orang yang hendak berpergian dari Bandara Soekarno Hatta sebanyak 87.208 orang.
"Kemudian, prediksi peningkatan jumlah penerbangan pada hari ini juga masih tinggi, yakni terdapat 1.017 pergerakan penerbangan, baik untuk keberangkatan ataupun kedatangan,"ungkap Holik.
Lalu, untuk pergerakan penumpang, jumlah pergerakan keberangkatan masih lebih tinggi dibandingkan kedatangan. Yakni, 85.731 pergerakan penumpang untuk keberangkatan dan 74.632 penumpang untuk kedatangan.
Holik mengaku, momen Idul Adha atau lebaran kurban ini untuk berlibur dan berkumpul bersama keluarga. Ditambah, dibarengi dengan momen libur sekolah anak, sehingga jumlah pergerakan di Bandara Soekarno Hatta semakin tinggi.
"Besok sepertinya masih ada peningkatan pergerakan, mengingat Idul Adha jatuh pada hari Senin, 17 Juni 2024," kata dia.
Masjid Agung Al Azhar Jakarta Gelar Sholat Idul Adha Besok Minggu
Sementara itu, Pengurus Masjid Agung Al Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan akan menyelanggarakan sholat Idul Adha 1445 H pada hari Mingu, 16 Juni 2024. Perayaan Idul Adha ini lebih cepat dari hasil sidang isbat Kementerian Agama (Kemenag).
"Betul, besok InsyaAllah (Sholat Idul Adha)," kata Kepala Kantor Masjid Agung Al Azhar, Tatang Komara saat dihubungi, Sabtu (15/6/2024).
Dia mengatakan, pelaksanaan sholat id ini merujuk pada Keputusan Pengurus Takmir Masjid Agung Al Azhar Nomor 086 tahun 2024. Dijelaskan, penentuan Hari Raya Idul Adha ini merujuk pada wukuf di Arafah yang jatuh pada Sabtu, 15 Juni 2024.
"Sekarang sedang wukuf di Arafah, maka kami mengikuti pelaksanaan wukuf di Arafah merujuk kepada tadi wukuf di Arafah hari ini dan untuk 9 Dzulhijjah 1445 H jatuh hari Sabtu, 15 Juni 2024 (Puasa sunnah 'Arafah)," ujar dia.
Tatang mengatakan, salat Idul Adha di Masjid Agung Al Azhar akan dilaksanakan pada Minggu 16 juni 2024 pukul 07.00 WIB.
Adapun yang bertindak sebagai khotib dalam pelaksanaan Sholat Idul Adha kali ini adalah Dr H M Anwar R Prawira, M.A. dan imam adalah H Mukhtar Ibnu, M.Pd. "Khatib dari intern kami dan imamnya imam masjid kita Ustaz Ibnu," ujar dia.
Advertisement
Diprediksi Diikuti 12 Ribu Jemaah
Tatang menuturkan, informasi ini telah disebarkan ke media sosial yang dikelolah oleh Masjid Al-Azhar. Informasi juga disebar lewat famflet dan flayer.
Tatang memprediksi, salat Idul Adha 1445 H ini akan diikuti sekitar 12 ribu jemaah. "Dan Alhamdulillah respons masyarakat. Kami akan prediksi mungkin ini lumayan besar dari segi animo," ujar dia.
"Kami sekarang sudah mempersiapkan secara fisik, lapangan sudah kita garis area-area halaman masjid sudah kita bersihkan, kita tentukan untuk menampung jamaah. Kemungkinan besar jamaah akan banyak, kami prediksi di angka 11 ribu sampai 12 ribu jemaah," kata Tatang menandaskan.