Jokowi Kaget Lihat Harga Bahan Pangan di Pusat Perbelanjaan Mentaya Sampit

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menuturkan, harga bahan pangan sangat baik di Pusat Perbelanjaan Mentaya (PPM), Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah.

oleh Agustina Melani diperbarui 26 Jun 2024, 18:30 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah. (Foto: Instagram @jokowi)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkejut mengetahui harga bahan pangan di Pusat Perbelanjaan Mentaya (PPM), Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah hampir sama dengan di Jawa.

Jokowi berkunjung ke Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur pada Rabu, (26/6/2024). Salah satu lokasi yang dikunjungi yakni Pusat Perbelanjaan Mentaya (PPM) dan Pasar Ikan Mentaya (PIM) yang lokasinya berdampingan. Presiden Jokowi berkunjung dan berbincang dengan sejumlah pedagang di pasar basah PIM dan pasar kering PPM. Demikian seperti dikutip dari Antara.

"Saya lihat baik. Harga-harga sangat baik. Bawang merah Rp 40 ribu, bawang putih Rp 40 ribu, ayam Rp 38 ribu. Sama juga di Jawa. Yang saya lihat tadi bagus. Cabai rawit tadi juga Rp 45 ribu,” ujar Jokowi.

Fluktuasi harga barang di Kotawaringin Timur sering terjadi cukup cepat. Pemicunya, sebagian bahan pangan masih didatangkan dari luar daerah seperti Pulau Jawa, dengan demikian saat pasokan terganggu, harga biasanya akan naik.

Menanggapi ini, Jokowi menilai, harga bahan pangan di daerah ini stabil. Jokowi menggali sendiri informasi dari pedagang di PPM.

"Yang saya lihat tadi distribusi lancar. Saya tadi mengecek untuk itu. Saya juga kaget harganya hampir sama (dengan di Jawa)," tutur Jokowi.

Adapun kedatangan Jokowi disambut antusias pedagang dan ribuan warga yang datang memadati kawasan pasar tradisional terbesar di Kotawaringin Timur.

Kunjungan ke pasar dilakukan untuk mengetahui kondisi stok, pasokan dan harga bahan pangan. Sampit menjadi salah satu sampel dalam pengukuran tingkat inflasi di Kalimantan Tengah.

Setelah meninjau pasar tradisional, Jokowi melanjutkan kunjungan kerjanya ke Desa Bapeang Kecamatan Mentawa Baru Ketapang. Di desa ini, Jokowi didampingi Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan dan Menteri Pertanian Amran Sulaiman meninjau pemanfaatan pompa air bantuan pemerintah pusat untuk lahan pertanian setempat.

 


Jokowi Kunjungan Kerja ke Kalteng, Tinjau Pasar hingga RSUD

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan pidato dalam sidang kabinet paripurna di Istana Negara, Jakarta, Senin, 3 Juli 2023. (Foto: Instagram @jokowi)

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), pada hari ini, Rabu (26/6/2024). Jokowi akan melakukan sejumlah kegiatan mulai dari meninjau pasar hingga Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD).

Berdasarkan keterangan yang diterima, di Kalimantan Tengah, Presiden Jokowi lepas landas melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta sekitar pukul 07.00 WIB, dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1.

Setibanya di Bandara Tjilik Riwut, Kota Palangkaraya, Jokowi akan melanjutkan perjalanan menggunakan helikopter Super Puma TNI AU menuju Bandara H Asan Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur. Demikian dikutip dari Antara.

Di kabupaten tersebut, Jokowi diagendakan untuk mengunjungi Pasar Pusat Perbelanjaan Mentaya dan meninjau pelaksanaan bantuan pompa air untuk pengairan sawah dan pertanian di Desa Bapeang.

Dari Kabupaten Kotawaringin Timur, Jokowi akan melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Katingan dengan menggunakan helikopter Super Puma TNI AU.

Di Kabupaten Katingan, Presiden akan menyerahkan bantuan untuk para pedagang Pasar Pata dan meninjau fasilitas serta layanan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mas Amsyar.

 

 


Cek Stok Beras

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyampaikan pernyataan resmi terkait penetapan Mensos Juliari Batubara sebagai tersangka dugaan korupsi bansos Covid-19. (Dok Setpres)

Selanjutnya, Kepala Negara akan menuju Kompleks Pergudangan Bukit Tunggal, Kota Palangkaraya untuk mengecek stok beras sekaligus menyerahkan bantuan cadangan pangan pemerintah kepada keluarga penerima manfaat.

Turut mendampingi Jokowi dalam penerbangan menuju Kalimantan Tengah yaitu Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi, Sekretaris Militer Presiden Mayjen TNI Rudy Saladin, Komandan Paspampres Mayjen TNI Achiruddin, serta Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden M Yusuf Permana.

Tampak melepas keberangkatan Presiden Jokowi di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta yaitu Pangdam Jaya Mayjen TNI Mohamad Hasan, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto, Pangkoopsud I Marsda TNI Mohammad Nurdin, serta Danlanud Halim Perdanakusuma Marsma TNI Destianto Nugroho Utomo.

Infografis Bank Dunia Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Global Bakal Terjun Bebas. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya