Liputan6.com, Yogyakarta - Terdapat tiga peristiwa sejarah penting yang terjadi di 27 Juni. Peristiwa-peristiwa tersebut cukup memengaruhi kehidupan dunia saat ini.
Dari tiga peristiwa tersebut, salah satunya terjadi di Indonesia. Adapun dua lainnya terjadi di Jepang dan Tanduk Afrika. Berikut deretan peristiwa sejarah dunia yang terjadi dan menjadikan hari penting 27 Juni.
1. Yen ditetapkan sebagai mata uang Jepang
Pada 27 Juni 1871, yen secara resmi ditetapkan sebagai mata uang Jepang. Hingga kini, yen menjadi salah satu mata uang yang banyak diperdagangkan di pasar valuta asing.
Baca Juga
Advertisement
Adapun penetapan yen sebagai mata uang oleh pemerintah didasarkan pada Shinka jōrei (peraturan pemerintahan tentang mata uang baru).
2. Jenderal Soedirman diangkat sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI)
Pada 27 Juni 1947, Jenderal Soedirman diangkat oleh Presiden Soekarno sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Yogyakarta. Penggambaran situasi peristiwa ini tertuang dalam Diorama II Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta.
Mengutip dari laman vredeburg.id, Jenderal Soedirman masih berprofesi sebagai guru saat Jepang menduduki Indonesia pada 1942. Setelah sekolah tersebut ditutup dan diubah menjadi pos militer, ia terpaksa berhenti.
Sejak saat itu, Soedirman banyak dikenal sebagai pemimpin atau tokoh masyarakat yang diminta untuk membantu dalam sebuah tim di Cilacap untuk menyerang Jepang. Pada 1944, Soedirman diangkat sebagai komandan PETA (Pembela Tanah Air).
Adapun asal mula nama Tentara Republik Indonesia berasal dari TKR (Tentara Keamanan Rakyat). Sebagai usaha untuk meningkatkan kinerja tentara, saat itu dilakukan penggabungan TRI dengan badan perjuangan lain.
Selanjutnya pada 3 Juni 1947, Presiden Soekarno meresmikan TRI dengan berbagai komunitas perjuangan menjadi satu kesatuan. Bersamaan dengan itu, disahkan pula berdirinya Tentara Nasional Indonesia (TNI).
Setelah TNI berdiri, para pejabat yang menjadi pimpinan kolektif memilih dan melantik secara resmi Jenderal Soedirman sebagai Panglima Besar TNI. Peristiwa tersebut dilaksanakan di Istana Presiden Yogyakarta (Gedung Agung).
3. Djibouti merdeka dari Prancis
Pada 27 Juni 1977, Djibouti merdeka dari Prancis. Djibouti adalah sebuah negara yang terletak Tanduk Afrika, Afrika Timur, tepatnya di Teluk Aden pintu masuk Laut Tengah.
Sebelum bernama Djibouti, negara ini dulunya bernama Somaliland Prancis (Tanah Somalia Prancis) atau Afars dan Issas. Setelah merdeka dari Prancis, Djibouti bergabung dengan PBB pada 20 September 1977.
Penulis: Resla