Cara Mencairkan Daging Sapi yang Masih Membeku, Jangan Cuma Cepat tapi Harus Aman

Ada beberapa cara mencairkan daging sapi yang masih membeku. Mana yang terbaik?

oleh Asnida Riani diperbarui 03 Jul 2024, 06:30 WIB
Ilustrasi cara mencairkan daging beku. (Photo created by Racool_studio on www.freepik.com)

Liputan6.com, Jakarta - Menyimpan daging di dalam freezer telah jadi "jalan ninja" bagi banyak orang. Bersama metode itu, Anda harus tahu cara mencairkan daging sapi yang masih membeku sebelum diolah jadi berbagai makanan favorit.

Tidak asal cepat, proses ini juga harus aman. Melansir Good House Keeping, Selasa, 2 Juli 2024, metode teraman untuk mencairkan daging beku adalah memindahkannya ke dalam lemari es dan dibiarkan selama semalaman. Setelah tidak lagi beku, daging sapi, dan daging merah lainnya, akan tetap enak selama tiga hingga lima hari.

Meski mencairkan daging di lemari es memang memerlukan perencanaan terlebih dahulu, hal ini memberi Anda bonus tambahan karena dapat membekukannya kembali dengan aman, meski mungkin mengalami penurunan kualitas. Selain itu, Anda bisa mencairkan daging beku menggunakan air dingin.

Hanya dalam waktu sekitar satu jam, metode ini akan mencairkan daging dengan cepat dan aman tanpa microwave. Caranya, tempatkan potongan daging beku ke dalam kantong plastik yang dapat ditutup kembali, keluarkan udara di dalamnya sebanyak mungkin.

Lalu, isi mangkuk besar dengan air dingin dan rendam kantong di dalam air. Ganti air setiap 30 menit untuk memastikan air tetap dingin dan daging terus mencair. Lama daging mencair akan tergantung pada banyaknya daging tersebut, namun prosesnya sekitar 30 menit hingga tiga jam.

Daging yang sudah dicairkan sebaiknya tidak dibekukan kembali, kecuali Anda memasaknya terlebih dahulu. Tipsnya, olah daging yang sudah dicairkan dengan resep sup dan rebusan dalam jumlah besar.

 


Apakah Boleh Merendam Daging Beku dengan Air Panas?

Ilustrasi cara mencairkan daging beku / Freepik by bublikhaus

Melansir New York Times, Anda dapat mencairkan daging beku hanya dalam 10 menit, tanpa mengurangi kualitasnya, dan dengan sedikit usaha. Yang Anda butuhkan hanyalah air panas. 

Informasi ini merujuk pada penelitian yang disponsori Departemen Pertanian AS, meski metode tersebut belum direkomendasikan secara resmi. Studi ini telah dipublikasikan di Journal of Food Science dan Food Control.

Pencairan cepat mudah diadopsi di dapur rumah. Namun, jangan berharap waktu pencairan sama dengan waktu lab dalam penelitian, kecuali Anda memiliki sirkulasi pencelupan atau metode lain untuk menjaga air tetap bergerak dan pada suhu konstan.

Maka itu, metode ini belum direkomendasikan secara luas, karena masih banyak variabel yang menentukan keefektifannya. Mencairkan daging beku dengan air dingin masih jadi metode paling populer. "Waktu pencairan daging beku bervariasi, bergantung pada volume, suhu, dan pergerakan air, serta ketebalan daging dan cara pembungkusannya," sebut publikasi itu.

Jangan menggunakan pembungkus plastik bawaan. Cara terbaiknya, yakni mengeluarkan daging beku dan memasukkannya ke dalam kantong plastik yang dapat ditutup kembali, lalu merendam sebagiannya untuk memaksa udara keluar sebelum menutupnya.


Apakah Garam Bisa Mencairkan Daging Beku?

Ilustrasi cara mencairkan daging beku. Credit: pexels.com/Mark

Tips mencairkan daging beku menggunakan garam telah dibagikan di akun Instagram Cook with Mehru, beberapa waktu lalu. Pertama, keluarkan daging beku dan taruh di wadah lain. Taburkan sedikit garam dan oleskan pada daging beku.

Kemudian, tuangkan air hangat sedikit demi sedikit. Pastikan airnya tidak terlalu panas. Lalu, coba pisahkan potongan daging sekitar 15 menit setelahnya. Sekarang, bersihkan kandungan garamnya dan gunakan untuk memasak.

Tips ini berguna dan menghemat waktu beberapa jam, terutama saat Anda benar-benar dalam keadaan darurat. Caranya sangat mudah dan hanya membutuhkan waktu 15 menit. Kebanyakan orang yang telah menonton video tersebut mengomentarinya sebagai tips yang sangat berguna.

Disebutkan bahwa daging aman disimpan hingga seminggu di dalam freezer yang biasa digunakan di cold storage. Namun, jangan mencoba menyimpan barang-barang tersebut terlalu lama di lemari es biasa. Jika freezer dibuka secara teratur, daging yang dibiarkan terbuka mungkin akan dipenuhi bakteri. Maka itu, sebaiknya simpan daging dalam wadah yang memiliki tutup yang rapat.


Bisakah Anda Mencairkan Daging di Microwave?

Ilustrasi cara mencairkan daging beku. Credit: pexels.com/Fabio

Mencarikan daging beku menggunakan microwave merupakan cara yang cepat, bahkan ada pengaturan khusus untuk itu. Namun, beberapa ahli menyarankan Anda sebaiknya jangan menggunakan microwave untuk mencairkan daging.

Dalam studi tahun 2018, dikutip dari Global News, dari Universitas Abertay di Skotlandia, ilmuwan makanan Costas Stathopoulos mengatakan, Anda tidak boleh meninggalkan daging di meja atau memasukkannya ke dalam microwave untuk dicairkan, lapor Daily Mail. Faktanya, cara terbaik mencairkan daging, menurut Stathopoulos, adalah membiarkannya di lemari es.

Profesor Keith Warriner dari Universitas Guelph di Ontario mengatakan bahwa penelitian Universitas Skotlandia tersebut hanya sebagian benarnya. "Cara terbaik mencairkan daging beku adalah dengan merendamnya dengan air dingin karena perpindahan panasnya jauh lebih cepat dan konsisten," sebut dia.

Ia menyambung, "Mencairkan bunga es di lemari es lebih baik daripada microwave atau counter top, meski tetap ada risiko bagian tengahnya membeku saat memasak." Warriner menambahkan bahwa meninggalkan makanan di konter atau tidak mengontrol suhu dapat menyebabkan pertumbuhan bakteri, seperti Staphylococcus aureus.

 

Infografis Jenis-Jenis Bumbu Dasar dalam Masakan Indonesia.  (Liputan6.com/Abdillah)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya