Liputan6.com, Jakarta - Grup musik LJF meramaikan industri musik Tanah Air dengan menghadirkan karya teranyarnya. Band ini baru saja merilis album bertajuk "Kehadiran".
Album ini bukan hanya sekadar karya bagi LJF. Tapi juga cerminan perjalanan musikalitas dari grup musik yang beranggotakan Meilita Kasiman (vokal), Bernard Saud (vokal), Yoshua Perwirana (gitar), Restha Wirananda (keyboard), Paulus Priyadi ( bass), dan Nikolas Praditya (drum).
Advertisement
Sebelumnya, LJF sempat merilis single "Tiada Berubah" pada 2023 lalu. Sementara di album ini, LJF menyajikan 8 lagu, dengan 2 di antaranya single remake.
"Ini karya yang mencerminkan perjalanan inspiratif dan pertumbuhan artistik," kata Yoshua Perwirana saat ditemui di Jakarta, belum lama ini.
Remake Dua Lagu Klasik
Dalam proses kreatifnya, LJF meremake dua lagu klasik era 80-an. Yakni single "Kesan Pertama" dan "Kehadiran" yang di awal 90-an dipopulerkan oleh Yana Julio. Tentu dengan sentuhan musik yang lebih modern.
"Lagu ini membawa nuansa nostalgia namun dihadirkan dengan sentuhan modern yang segar. Lagu barunya di antaranya Bagai Lagu Cinta, Terlupa dan lain-lain," jelas Yoshua.
Advertisement
Bikin Semangat Pendengar
Yoshua berharap, album ini dapat mengunggah semangat pendengar dengan lirik yang disajikan di setiap lagunya. Terlebih album ini diinginkan tidak hanya sekadar hiburan, tapi juga memberi inspirasi bagi semua orang.
"Semoga album Kehadiran tidak hanya menjadi sekadar hiburan, tetapi juga sumber inspirasi dan kenangan yang tak terlupakan," kata Yoshua.
Bis Menjadi Sahabat Setia
Dengan kombinasi musik yang mendalam dan lirik yang menggugah semangat, LJF berharap bahwa setiap lagu menjadi sahabat setia pendengar dalam setiap langkah hidup mereka.
"Mari nikmati perjalanan musikal yang penuh makna ini dan biarkan suara LJF membawa kita pada perjalanan yang menginspirasi dan membebaskan jiwa," ucap Yoshua.
Advertisement