Pemain timnas Spanyol mengambil bagian dalam sesi latihan di kamp tim di Donaueschingen, pada 10 Juli 2024. (JAVIER SORIANO/AFP)
Timnas Spanyol kembali berlatih usai memastikan tiket ke final Euro 2024. (JAVIER SORIANO/AFP)
Sesi latihan ini menjadi persiapan Spanyol jelang laga final Euro 2024. (JAVIER SORIANO/AFP)
Spanyol melaju ke final Euro 2024 usai membungkam Prancis dengan skor 2-1 pada laga semifinal yang digelar di Allianz Arena, Munchen pada Rabu (10/7/2024) dini hari WIB. (JAVIER SORIANO/AFP)
Meski sempat tertinggal, La Furia Roja berhasil bangkit dan berbalik menang lewat gol yang dicetak Lamine Yamal dan Dani Olmo. (JAVIER SORIANO/AFP)
Di final Euro 2024, Spanyol akan berhadapan dengan Inggris yang lolos usai mengalahkan Belanda dengan skor 2-1. (JAVIER SORIANO/AFP)
Laga puncak Euro 2024 akan digelar di Olympiastadion, Berlin pada Senin (15/7/2024) dini hari WIB mendatang. (JAVIER SORIANO/AFP)