Manchester United Coba Rekrut Bintang Euro 2024 untuk Gantikan Tyrell Malacia

Manchester United berburu pemain bintang di Euro 2024 untuk mengatasi masalah di bek kiri.

oleh Thomas diperbarui 12 Jul 2024, 20:55 WIB
Bek Turki Ferdi Kadioglu berlari membawabola selama pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA Euro 2024 antara Austria dan Turki di Stadion Leipzig di Leipzig pada Rabu (3/7/2024) dini hari WIB. (Adrian DENNIS / AFP)

Liputan6.com, Jakarta- Manchester United kecewa berat dengan kinerja bek kiri Tyrell Malacia sepanjang musim 2023/2024. Malacia kemungkinan akan dibuang dari Old Trafford pada bursa transfer musim panas 2024 guna digantikan pemain lain.

Malacia tak pernah bermain sama sekali sepanjang musim 2023/2024. Pemain asal Belanda itu terkena cedera lutut yang memaksanya naik meja operasi dua kali. Akibat Malacia absen sepanjang musim, MU mengalami krisis di posisi bek kiri.

Celakanya bek kiri lainnya Luke Shaw juga mengalami cedera otot sehingga lebih sering absen. Manajer Erik ten Hag sampai pusing tujuh keliling soal posisi bek kiri ini. Aaron Wan-Bissaka dan Diogo Dalot beberapa kali digeser menjadi bek kiri meski posisi aslinya adalah bek kanan.

Setan Merah tak ingin kejadian tragis tersebut terulang di musim 2024/2025. Sektor bek kiri akan diperbaiki di bursa transfer musim panas ini. Malacia hampir pasti akan terpental karena belum diketahui pasti kapan bisa kembali bermain.

The Mirror pada pertengahan pekan ini melaporkan MU mulai menyiapkan pemain untuk menggantikan Malacia musim depan. Incaran The Red Devils adalah pemain yang bersinar di Euro 2024 bersama timnas Turki yakni Ferdi Kadioglu.

MU memang belum menghubungi Fenerbahce yang memiliki Kadioglu, secara resmi. Namun Man Utd dijadwalkan akan mengadakan pertemuan dengan perwakilan sang pemain dalam beberapa hari mendatang.


Pecahkan Rekor Transfer

Bek Turki Ferdi Kadioglu menendang bola dalam pertandingan babak 16 besar UEFA Euro 2024 antara Austria vs Turki di Stadion Leipzig di Leipzig pada Rabu (3/7/2024) dini hari WIB. (Ronny HARTMANN / AFP)

Peluang MU mendapatkan Kadioglu sangat besar. Fenerbahce juga dilaporkan siap melepas Kadioglu di musim panas 2024. Mereka mematok bandrol pemain berusia 24 tahun itu senilai 25,3 juta poundsterling.

Uang 25,3 juta pounds sudah membuat Kadioglu memecahkan rekor penjualan pemain termahal di Fenerbahce. Rekor saat ini dipegang Vedat Muriqi yang dibeli Lazio senilai 17,7 juta pounds pada tahun 2020.


Kadioglu Tampil Gemilang di Euro 2024

Kadioglu menarik perhatian MU usai bermain gemilang di Euro 2024. Kadioglu membantu Turki melaju sampai babak perempat final sebelum dihentikan oleh Belanda. Kadioglu selalu bermain di lima pertandingan Turki di Euro 2024.

Persaingan mendapatkan Kadioglu akan cukup sengit. Arsenal juga dikabarkan tertarik. Meriam London membutuhkan Kadioglu sebagai pesaing untuk Oleksandr Zinchenko agar tidak merasa terlalu nyaman karena tidak memiliki saingan di pos bek kiri.


Klasemen Liga Inggris

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya