Liputan6.com, Jakarta - Calon Gubernur (Cagub) Sulawesi Tengah (Sulteng) Anwar Hafid semakin mendapatkan dukungan kuat dari banyak kalangan masyarakat. Sejumlah program yang diusung Anwar Hafid dinilai lebih realistis karena sudah terbukti menghadirkan banyak program pro rakyat yang terbukti terasa saat memimpin berbagai level.
Pengamat Politik Universitas Tadulako Muhammad Khairil mengatakan, berbagai program yang ditawarkan Anwar Hafid sudah terbukti memberi hasil nyata yang dirasakan masyarakat. Program tersebut dipandang realistis dan kaya akan bukti keberhasilannya.
Advertisement
"Masyarakat kita itu butuh yang realistis dan layak akan jejak," ucap Khairil dalam keterangannya, Kamis (11/7/2024).
Bersama Cawagubnya, Reny Lamadjido, Anwar Hafid menggagas program NAMBASO (Anak Miskin Bisa Sekolah). Program ini menjadi fokus utama visi-misi untuk membenahi sumber daya manusia di Sulteng.
Keberhasilan Anwar membuktikan kepemimpinan yang pro rakyat menghasilkan posisi pentingnya di hati rakyat. Khairil mengatakan, Anwar adalah sosok pemimpin yang merepresentasikan kebutuhan rakyat Sulteng.
"Anwar Hafid ini menjadi representasi (warga Sulteng)," ujar Khairil.
NAMBASO bukan program yang cuma janji tanpa bukti, dua periode masa jabatannya sebagai Bupati Morowali, Anwar telah berhasil membuktikannya. Para pelajar di Morowali gratis bersekolah dari SD hingga SMA. Bahkan beasiswa untuk ke perguruan tinggi.
Kemudian dalam bidang kesehatan, warga Morowali hanya cukup membawa KTP untuk bisa berobat. Tidak hanya di Sulteng, kesaktian KTP orang Morowali bisa mengakses kesehatan gratis di seluruh Indonesia.
Anwar Disebut Sosok Kompeten
Pengamat Politik dari Universitas Tadulako, Nuralam, menilai bahwa Anwar Hafid adalah sosok yang kompeten dan berdedikasi terhadap keberpihakan pada rakyat. Nuralam menyatakan, "Pak Anwar ini menampilkan diri sebagai orang yang sangat kompeten."
Advertisement Dalam berbagai kesempatan, Anwar Hafid selalu menempatkan kepentingan rakyat di atas segalanya. Ia aktif turun ke lapangan, berinteraksi langsung dengan masyarakat, dan memahami secara mendalam masalah-masalah yang mereka hadapi.
Sebagai wakil rakyat di parlemen pusat, Anwar Hafid terus mendorong pemerintah pusat untuk lebih memperhatikan hak hidup warga Sulawesi Tengah. Baru-baru ini, langkah persuasinya kepada Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, untuk segera mengoperasikan pelabuhan di Donggala membuktikan kepeduliannya terhadap keberlangsungan ekonomi rakyat.
Nuralam juga menambahkan, peran aktif Anwar Hafid dalam menyuarakan aspirasi warga Sulawesi Tengah menempatkannya sebagai figur penting di hati rakyat. "Publik percaya bahwa Pak Anwar layak mendapatkan dukungan," tegas Nuralam, Rabu (10/7/2024).
Advertisement
Anwar Berikan Masukan Soal Landasan Pacu Bandara
Selain itu, Anwar Hafid juga memberikan masukan kepada Menteri Perhubungan untuk memperpanjang landasan pacu Bandara Morowali, Sulawesi Tengah. Ia berpendapat bahwa bandara tersebut sangat padat tetapi tidak dapat dilalui oleh pesawat besar.
Aktivitas masyarakat seringkali tersendat karena hanya pesawat kecil yang bisa beroperasi. Perpanjangan landasan pacu akan memungkinkan maskapai untuk menggunakan pesawat jenis Boeing yang berbadan besar, sehingga dapat mengakomodir mobilitas rakyat dengan lebih baik.