Terpilih Jadi Pemain Terbaik di Copa America 2024, James Rodriguez Sukses Lewati Rekor Messi

Kapten Kolombia James Rodriguez diakui atas kepahlawanannya selama Copa America 2024, sehingga mendapatkan penghargaan sebagai pemain terbaik.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 15 Jul 2024, 13:50 WIB
Gelandang Timnas Kolombia, James Rodriguez. (Bola.com/Dok.TIMOTHY A. CLARY / AFP).

Liputan6.com, Jakarta Bintang Kolombia James Rodriguez terpilih sebagai pemain terbaik turnamen Copa America 2024. Dia dinobatkan sebagai best player setelah penampilan gemilangnya membawa negaranya ke final.

Rodriguez, 33, mencatatkan satu gol dan enam assist saat mengantar Kolombia ke final Copa America 2024. Jumlah assistnya itu memecahkan rekor 5 assist terbanyak yang dipegang superstar Argentina Lionel Messi dalam sejarah turnamen.

Seperti diketahui Kolombia gagal jadi juara setelah kalah tipis 0-1 dari Argentina 1-0 pada laga final di Miami, Senin (15/7/2024). Rekor 28 pertandingan tak terkalahkan Los Cafeteros pun berakhir.

Meskipun kalah, sang kapten Rodriguez diakui atas kepahlawanannya selama turnamen, mendapatkan penghargaan sebagai pemain terbaik. Dia memimpin Kolombia dan meraih kemenangan sepanjang turnamen.

Penampilan penyerang setinggi 5 kaki 11 inci ini menjadi sorotan bagi Kolombia setelah ia mendapat hasil mengecewakan dari Real Madrid, Bayern Munich, Everton, dan klub Eropa lainnya.


James Rodriguez Brilian Memberi Umpan Melalui Bola Mati

James Rodriguez dari Kolombia berebut bola dengan Mathias Villasanti dari Paraguay pada pertandingan Grup D CONMEBOL Copa America 2024 antara Kolombia dan Paraguay di Stadion NRG pada 24 Juni 2024 di Houston, Texas. Logan Riely/Getty Images/AFP

Rodriguez dikenal piawai dengan umpan bola mati yang brilian, sentuhan pertama yang bagus, dan kepemimpinan yang tepat di lapangan..

Rodriguez sempat tak masuk daftar pemain Copa America 2021 untuk Kolombia, setelah performa buruk menimpanya di level klub. Negara ini juga kemudian absen di Piala Dunia FIFA 2022.


Dipinjamkan Dua Musim ke Bayern Munchen

Striker Timnas Uruguay, Darwin Nunez (kanan) berbicara dengan kapten Timnas Kolombia, James Rodriguez pada laga semifinal Copa America 2024 di Bank of America Stadium, Charlotte, Amerika Serikat, Kamis (11/7/2024) pagi WIB. (AFP/Getty Images/Buda Mendes)

Rodriguez akan kembali ke klubnya di Sao Paulo minggu ini setelah beberapa saat absen dari pertandingan tersebut untuk memulihkan diri. Tim asal Brasil itu kemungkinan akan menerima tawaran tentang ketersediaannya setelah penampilan menakjubkan di Copa America.

Sebelumnya, Rodriguez pernah menjadi top skor pada Piala Dunia 2014 di Brasil. Berkat penampilan cemerlangnya, klub raksasa Spanyol Real Madrid pun tergoda dan merekrutnya.

Awalnya Rodriguez jadi bagian penting tim. Namun, perlahan perannya berkurang hingga akhirnya dianggap surplus. Rodriguez kemudian dipinjamkan dua musim ke Bayern Munchen dari Jerman.


Bertahan Sebentar di Qatar, Rodriguez Hijrah ke Brasil

Aksi kapten Kolombia, James Rodriguez saat melawan Uruguay di semifinal Copa America 2024. (AP Photo/Nell Redmond)

Ketika kontraknya di Real Madrid habis pada 2020, dia diboyong klub Inggris Everton. Namun, pemain kelahiran Cucuta ini cuma semusim di sana.

Dia pergi ke Qatar demi membela Al Rayyan. Kembali Rodriguez hanya bertahan sebentar dan pergi ke Olympiakos dari Yunani sebelum hijrah ke klub Brasil Sao Paulo musim panas ini.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya