Liputan6.com, Jakarta - Google akhirnya mengonfirmasi kehadiran smartphone layar lipat generasi kedua mereka, yakni Pixel 9 Pro Fold.
Berbeda dari bocoran sebelumnya, ponsel lipat Google inin akan diberi nama Pixel 9 Pro Fold.
Advertisement
Sebelumnya, beredar rumor HP layar lipat Google baru tersebut akan bernama "Pixel Fold 2". Penamaan ini diduga mengikuti Pixel Fold yang dirilis sebelumnya.
Tidak banyak informasi yang didapat dari teaser video HP Pixel 9 Pro Fold tersebut, selain penampakan kamera belakangnya.
Jika dibandingkan Pixel Fold generasi pertama, Google sepertinya melakukan perubahan dalam berbagai hal mulai dari engsel hingga aspek rasio kedua layar.
Video di kanal YouTube milik Google ini juga memperlihatkan layar dalam ponsel akan memiliki bezel lebih tipis dan tanpa lubang di layar.
Dilansir Android Authority, Jumat (19/7/2024), Google Pixel 9 Pro Fold ini akan tampil dalam dua pilihan warna mulai dari Obisidan dan Porcelain.
Hal menarik lainnya yang terungkap adalah modul kamera berbentuk kotak, sehingga terlihat jelas berbeda dengan Pixel 9 series.
Lalu bagaimana denga spesifikasi Google Pixel 9 Pro Fold? Tampaknya kamu harus bersabar menunggu acara Google pada 13 Agustus 2024 mendatang.
Selain ponsel layar lipat baru ini, Google juga akan memperkenalkan empat ponsel. Adapun keempat ponsel tersebut, antara lain Pixel 9, Pixel 9 Pro, Pixel 9 Pro XL, dan Pixel 9 Pro Fold.
Walau Pixel 9 dan Pixel 9 Pro XL adalah seri penerus Pixel 8 dan Pixel 8 Pro, model Pixel 9 Pro disebutkan bakal tampil dengan ukuran lebih kecil.
Meski mirip dengan varian standar, Pixel 9 Pro akan dilengkapi dengan hardware lebih tinggi, termasuk chipset Tensor G4.
Fitur Circle to Search Sambangi Pengguna Google Pixel 8 dan Pixel 8 Pro
Fitur Circle to Search dilaporkan sudah mulai digulirkan untuk pengguna perangkat Google Pixel 8 dan Pixel 8 Pro. Seperti diketahui, fitur ini merupakan kolaborasi antara Samsung dan Google.
Seperti namanya, fitur Circle to Search memungkinkan pengguna untuk mencari informasi mengenai gambar atau teks secara otomatis. Pengguna cukup melingkari atau mencoret objek yang tampil di layar, lalu informasi seputar objek tersebut akan ditampilkan langsung di layar.
Setelah hadir di seri Samsung Galaxy S24, seperti dikutip dari GSM Arena, Minggu (4/2/2024), fitur ini kini sudah mulai menyambangi Google Pixel 8 dan Pixel 8 Pro. Sebelumnya, Google memang menyebut kalau fitur ini akan digulirkan ke pengguna Pixel mulai 31 Januari 2024.
Advertisement
Fitur Circle to Search di Pixel 8 dan Pixel 8 Pro
Berdasarkan laporan sejumlah pengguna, kehadiran fitur ini dilakukan langsung melalui server. Karenanya, pengguna Pixel 8 dan Pixel 8 Pro tidak perlu melakukan update aplikasi atau firmware untuk bisa merasakan fitur ini.
Pengguna juga disebut tidak akan menerima notifikasi apabila fitur ini sudah bisa diakses. Untuk itu, pengguna harus langsung menjajal fitur ini untuk mengetahui apakah Circle to Search sudah hadir di perangkat mereka.
Saat ini, akses untuk fitur Circle to Search memang masih terbatas di lini Galaxy S24 dan Google Pixel 8. Belum ada informasi kapan fitur ini akan digulirkan untuk perangkat Android lain, tapi ada laporan lain menyebut kalau fitur ini akan terbuka ke perangkat lain di Oktober 2024.
Boks Kemasan Google Pixel 8a Tersebar di Internet
Google Pixel 8a disebut-sebut akan diumumkan pada bulan Mei 2024, bertepatan dengan digelarnya ajang tahunan mereka, yakni Google I/O.
Google Pixel 8a sendiri melanjutkan lini ponsel raksasa mesin pencari tersebut, dengan menawarkan ponsel setara dengan Pixel standar tetapi harga lebih murah.
Di tahun ini, bocoran Pixel 8a datang dalam bentuk foto boks kemasan atau penjualan HP Google tersebut dibagikan oleh Hung Nv di grup Facebook.
Dari bocoran foto boks Pixel 8a itu, terkonfirmasi sudah bocoran desain dan kemampuan fast charging ponsel baru milik Google tersebut.
Dilansir Mysmartprice, Senin (29/1/2024), Pixel 8a memiliki bentuk bodi mirip dengan seri sebelumnya, tetapi lebih bulat di masing-masing sisinya.
Advertisement