Liputan6.com, Jakarta Sabtu, 20 Juli 2024, Jennifer Coppen merayakan ulang tahun ke-23. Ini menjadi peringatan ulang tahun paling menyakitkan karena sehari sebelumnya jenazah sang suami, Dali Wassink dikremasi.
Jennifer Coppen bahkan pingsan di sela prosesi kremasi karena tak kuat dirundung duka mendalam. Kini, ia merayakan ulang tahun dengan mengunggah video kenangan ketika nonton konser Coldplay.
Advertisement
Dalam video, Jennifer Coppen dan Dali Wassink nonton aksi Chris Martin melantun salah satu hit Coldplay, “Paradise.” Kini Dali Wassink meninggal dunia. Menyertai unggahan ini, sang aktris membayangkan Dali Wassink di paradise betulan.
“Sekarang lagi di paradise benaran ya, sayang. Sakit banget rasanya pagi ini bangun kamu enggak ucapin aku ulang tahun secara langsung,” tulis Jennifer Coppen di Instagram Stories, Sabtu (20/7/2024).
Yakin Almarhum Suami Menemani Tidur
Saat duka menindih akibat kehilangan Dali Wassink, Jennifer Coppen mencoba menghibur diri sendiri. Ia membayangkan almarhum semalam menemani tidur dan mengucap selamat ulang tahun.
“Walaupun aku tahu kamu pasti nemenin aku tidur semalam dan bisikin happy birthday kan?” tulis Jennifer Coppen lalu sejurus kemudian mengeluh, “Yang, sakit banget Yang. Enggak kuat aku ya Allah.”
Advertisement
Harusnya Sekarang Kita Tiup Lilin
Beberapa jam setelah jenazah Dali Wassink dikremasi, ibu satu anak ini jatuh rindu. Jennifer Coppen bahkan meminta sang suami bangun karen tak ingin ditinggal sendiri untuk selamanya.
“Aku kangen. Harusnya sekarang kita tiup lilin bareng yang. Bangun, Dali bangun!” ia mengakhiri. Jennifer Coppen mencoba ikhlas. Namun faktanya, ikhlas tak semudah membalik telapak tangan.
Meninggal Akibat Kecelakaan Tunggal
Diberitakan sebelumnya, Kabid Humas Polda Bali, Kombes Jansen Avitus Pandjaitan, lewat pernyataan resmi yang diterima Showbiz Liputan6.com, Jumat (19/7/2024), membenarkan Dali Wassink meninggal dunia akibat kecelakaan tunggal.
Insiden ini terjadi di Kuta Bali, 18 Juli 2024, sekitar jam 02.00 WITA. “Mengalami laka (kecelakaan) tunggal,” ujar Jansen Avitus. “(Dali Wassink) mengalami luka lecet pada dada, punggung, patah tulang rahang, selangka kiri, siku, rusuk,” imbuhnya.
Advertisement