10 Potret Jennifer Coppen Larung Abu Kremasi Dali, Dihadiri Ratusan Warga Bali

Jennifer Coppen ikhlas melepas kepergian sang suami.

oleh Ibrahim Hasan diperbarui 22 Jul 2024, 12:16 WIB
Jennifer Coppen Larung Abu Kremasi Dali di Pantai Lembeng (21/7/2024), Sumber: Instagram/jennifercoppenfanbase)

Liputan6.com, Jakarta Duka mendalam masih dirasakan pesinetron Jennifer Coppen usai sang suami, Dali Wassink meninggal. Sebelumnya, Dali meninggal dunia karena mengalami kecelakaan tunggal. Peristiwa itu terjadi pada Kamis (18/7/2024) malam di Jalan Sunset Road, Kuta, Badung, Bali. Kini mata tertuju pada prosesi penghormatan terakhir untuk Dali.

Meski sempat mualaf, namun Jennifer Coppen tetap menghargai keputusan keluarga untuk mengkremasi jenazah suami. Namun, ketegaran wanita yang dinikahi Dali sembilan bulan lalu itu membuat netizen dan pelayat terenyuh. Abu jenazah Dali Wassink dilarung di  Pantai Lembeng, Bali, Minggu Sore (21/7/2024) kemarin. 

Meski masih tak percaya sang suami sudah berpulang, Jennifer Coppen tetap harus melanjutkan kehidupan. Terlebih ada sosok baby Kamari, putri semata wayangnya dengan Dali Wassink yang belum genap satu tahun. 

Momen melarung abu Dali Wassink jadi perpisahan bagi Jennifer Coppen. Ketegaran Jennifer Coppen dikuatkan ratusan warga juga keluarga melepas Dali Wassink yang penuh haru. Berikut Liputan6.com merangkum potret melarung abu kremasi Dali Wassink melansir dari Instargam @jennifercoppenreal, Senin (22/7/2024).

 

 


1. Didampingi keluarga, Jennifer Coppen terlihat menguatkan diri di prosesi penghormatan terakhir sang suami.

Jennifer Coppen Larung Abu Kremasi Dali di Pantai Lembeng (21/7/2024), Sumber: Instagram/jennifercoppenfanbase)

2. Abu kremasi Dali Wassink dibawa ke tengah laut sebagai bagian dari prosesi kremasi.

Jennifer Coppen Larung Abu Kremasi Dali di Pantai Lembeng (21/7/2024), Sumber: Instagram/hidwii)

3. Melihat abu Dali Wassink dibawa pergi, Jennifer Coppen merasakan kehilangan mendalam.

Jennifer Coppen Larung Abu Kremasi Dali di Pantai Lembeng (21/7/2024), Sumber: Instagram/jennifercoppenfanbase)

4. Namun ia tak sendiri, terlihat ratusan orang hadir sebagai dukungan bagi Jennifer Coppen.

Jennifer Coppen Larung Abu Kremasi Dali di Pantai Lembeng (21/7/2024), Sumber: Instagram/jennifercoppenfanbase)

5. Tak semua dilarung, wanita 23 tahun ini menyimpan sebagian abu Dali agar bisa selalu bersamanya.

Jennifer Coppen Larung Abu Kremasi Dali di Pantai Lembeng (21/7/2024), Sumber: Instagram/jennifercoppenreal)

6. Di hadapan pelayat, Jennifer Coppen memimpin doa untuk Dali, ia juga menjelaskan, kremasi itu memang permintaan terakhir dari Dali sebelumnya.

Jennifer Coppen Larung Abu Kremasi Dali di Pantai Lembeng (21/7/2024), Sumber: Instagram/jennifercoppenfanbase)

7. Kini Jennifer Coppen tetap melanjutkan hidup dengan sosok menggemaskan, baby Kamari.

Jennifer Coppen Larung Abu Kremasi Dali di Pantai Lembeng (21/7/2024), Sumber: Instagram/jennifercoppenreal)

8. Tak jarang baby Kamari jadi pelipur lara kesedihan Jennifer Coppen yang juga membuat netizen terenyuh.

Jennifer Coppen Larung Abu Kremasi Dali di Pantai Lembeng (21/7/2024), Sumber: Instagram/jennifercoppenreal)

9. Di umurnya yang belum genap setahun, Baby Kamari terlihat polos dan tetap bisa tersenyum di pemakaman sang ayah.

Jennifer Coppen Larung Abu Kremasi Dali di Pantai Lembeng (21/7/2024), Sumber: Instagram/jennifercoppenfanbase)

10. Di penghujung senja, Jennifer Coppen mengucap terima kasih atas kehadiran warga saat melarung abu Dali.

Jennifer Coppen Larung Abu Kremasi Dali di Pantai Lembeng (21/7/2024), Sumber: Instagram/jennifercoppenfanbase)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya