Liputan6.com, Jakarta - Usai menjadi Irup di acara pembukaan TMMD ke 121 di Kolaka Timur, Bupati Incumbent Abd Azis langsung meninjau pengerjaan jalan ruas provinsi. Ruas jalan yang dimaksud adalah ruas jalan Rate-rate - Poli-polia dan Poli-polia - Lambandia.
"Hari ini hadir melihat langsung pengerjaan jalan ruas Rate-rate - Poli Polia. Perlu saya sampaikan bahwa di Kolala Timur ini ada 3 ruas jalan. Yaitu jalan nasional, jalan provinsi, dan jalan kabupaten/kota," kata Abd Azis, Rabu (24/7/2024).
Advertisement
"Apapun bentuknya baik itu jalan nasional, baik itu jalan provinsi yang memang bukan menjadi kewenangan kita tetapi itu merupakan tanggung jawab dari Pemerintah Daerah Kabupaten Kolala Timur untuk bersinger dan mengkomunikasikan kondisi jalan yang ada di Kabupaten Kolaka Timur," lanjutnya.
Bupati mengatakan biaya yang dialokasikan pengaspalan ruas jalan Rate-rate - Poli Polia sebesar Rp11,9 miliar. Sedangkan Ruas Jalan Poli Polia - Lambandia mencapai Rp3,8 miliar.
"Dan ini mudah-mudahan cepet selesai dan hasil berkualitas sehingga masyarakat yang ada di Kabupaten Kolaka Timur khususnya di Lambandia sudah nyaman pada saat berkendara."
"Inilah harapan kami dan saya atas nama pemerintah daerah mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pemerintah provinsi Sulawesi Tenggara yang telah memberikan perhatian penuh buat masyarakat Kabupaten Kolaka Timur," sambung Abd Azis yang akan maju di Pilbup Koltim 2024.
Harap Masyarakat Ciptakan Pilkada Damai
Bupati Kolaka Timur (Koltim) Abd Azis, menghadiri peluncuran tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Koltim Tahun 2024, bertempat di Lapangan Kelurahan Loea pada (20/6/2024).
Selain hadir, bupati juga menyampaikan sambutan dan harapan terkait Pilkada yang akan digelar 27 November mendatang.
Juga hadir ketua KPU Sultra Asril dan KPU Koltim Anhar juga menyampaikan sambutan sekaligus meluncurkan tahapan pilkada.
Sekda Koltim Andi Muh Iqbal Tongasa, Ketua TP-PKK Koltim Hartini Azis, Ketua DPRD Koltim Suhaemi Nasir, dan Anggota Bawaslu Koltim,
“Pilkada ini, hanya siklus 5 tahunan, berpolitik biasa saja, kita harus tetap bersatu dan menjaga kedamaian serta harmoni untuk daerah yang kita cintai ini," kata Bupati Abd Azis seperti dilansir Antara.
Ia juga yakin dan percaya pilkada di Kolaka Timur akan berjalan damai dan aman.
"Datang lah ke TPS, dan memilih pemimpin sesuai hati nurani kalian, kawal kami dan laporkan bila ada kecurangan. Beda boleh, tapi kita tetap bersatu untuk daerah yang kita cintai," pintanya.
Peluncuran tahapan pilkada ini, semakin meriah dengan kehadiran dua artis ibukota, yang menghibur dan menggoyang ribuan masyarakat Koltim.
Advertisement