Liputan6.com, Jakarta - Wuling Motors turut ambil bagian di acara BNI Expo 2024. Jenama asal China ini juga membawa line-up lengkap, termasuk Wuling EV ABC Stories dan juga model hybrid di gelaran yang berlangsung di ICE BSD, Tangerang, hingga 4 Agustus 2024 ini.
Selain membawa model EV ABC Stories yang terdiri dari Wuling Air EV, BinguoEV, dan Cloud EV, serta model hybrid, tersedia juga promo menarik selama pameran, serta satu unit Cloud EV yang bisa dicoba oleh para pengunjung pameran di area test drive.
Advertisement
"Seiring dengan tren elektrifikasi yang kian meningkat, kami membawa lengkap lini produk mobil listrik yakni Air ev, BinguoEV dan CloudEV serta untuk segmen hybrid terdapat New Almaz RS Pro Hybrid. Dengan demikian pengunjung bisa melihat langsung dan merasakan sensasi berkendara dari deretan mobil listrik dan juga mobil hybrid Wuling," terang Bob Morgan, Area Manager Tangerang Banten Wuling Motors, dalam keterangan resmi, Jumat (2/8/2024).
Mengenai promo menarik yang dihadirkan selama BNI Expo 2024 untuk pembelian Wuling EV terdiri dari Extensive Free Maintenance yakni gratis biaya jasa dan suku cadang sebanyak 16 kali perawatan berkala sesuai dengan buku servis yang berlaku khusus untuk setiap pembelian Air ev atau BinguoEV.
Apabila disesuaikan dengan interval servis maka masa berlaku program ini untuk Air ev hingga 8 tahun atau 150.000 kilometer dan BinguoEV dengan masa berlaku 15,5 tahun atau 155.000 kilometer (mana yang tercapai lebih dulu).
Perihal Lifetime Core EV Component Warranty dapat dinikmati seluruh pelanggan yang melakukan pembelian kendaraan listrik Wuling buatan Indonesia, seperti Air ev, BinguoEV serta CloudEV.
Garansi seumur hidup ini mencakup tiga komponen utama mulai dari power battery, drive motor dan motor control unit.
Promo Wuling
Tidak ketinggalan untuk pembelian Air ev Long Range, BinguoEV, atau CloudEV berhak mendapatkan charging device Non OCPP secara gratis.
Khusus pembelian selama di BNI Expo 2024, BinguoEV Long Range (333 KM) AC DC, BinguoEV Premium Range (410 KM) AC DC, dan Cloud EV selama periode 2–4 Agustus 2024 dan menyelesaikan transaksi sebelum 31 Agustus 2024 berhak mendapatkan EV Voucher senilai hingga Rp 4 juta.
Kemudian bagi pengunjung yang melakukan pembelian Wuling ICE (Internal Combustion Engine) selama pameran berlangsung bisa memperoleh program gratis biaya servis berkala untuk lini produk New Almaz RS, Almaz, Alvez, dan seri Cortez selama 4 tahun atau mencapai jarak tempuh 50.000 kilometer (mana yang tercapai lebih dahulu).
Sebagai informasi tambahan untuk pembelian Wuling EV di pameran ini, BNI turut memberikan promo kredit kendaraan bermotor (KKB) dengan bunga mulai dari 1.78 persen.
Selain itu, para pengunjung yang melakukan pemesanan lini produk Wuling berkesempatan mengikuti Lucky Dip yang dipersiapkan oleh Wuling dengan hadiah nominal E-Wallet hingga Rp 1 juta.
"Kami berharap momen ini bisa menjadi kesempatan yang tepat bagi konsumen dalam memiliki mobil Wuling kesukaannya pada akhir pekan ini," tukas Morgan.
Advertisement