Bocah di Kabupaten Siak Dicabuli Ayah Kandung dan Abangnya

Pelajar dari Kabupaten Siak mengalami pencabulan dari ayahnya dan abangnya sehingga ibu korban melapor ke Polres Siak.

oleh M Syukur diperbarui 08 Agu 2024, 01:00 WIB
Ilustrasi. (Liputan6.com)

Liputan6.com, Pekanbaru - Pelajar berinisial La di Kabupaten Siak mengalami pencabulan dari ayah kandungnya, Sy. Tidak hanya sang ayah, korban juga mengalami pelecehan seksual dari kakak kandungnya Mu.

Kapolres Siak AKBP Asep Sudarwaji melalui Kasat Reskrim AKP Bayu Ramadhan menjelaskan, ayah cabuli anak kandung ini dilaporkan Sr. Inisial tersebut merupakan ibu kandung korban.

Terungkapnya pencabulan anak berdasarkan cerita bibi korban Sm kepada Sr. Sang bibi menyebut keponakannya itu mengaku sering diraba-raba oleh pelaku Sy.

Tidak hanya diraba, korban juga bercerita sering diminta berbuat tak senonoh. Kejadian pilu itu sering dialami korban di rumah ketika ibunya tidak ada di rumah.

"Korban mengaku mengalami pencabulan sejak berumur 10 tahun, pengakuannya sudah 10 dicabuli," kata Bayu.

Ibu korban kemudian pergi ke sebuah pesantren ke Pekanbaru. Di sana korban sedang bersekolah lalu ditanyai apakah cerita yang didengarnya benar atau tidak.

"Korban membenarkan apa yang didengarkan oleh ibunya," ujar Bayu.

Selain itu, korban juga mengaku mendapat perlakuan serupa dari abang kandungnya. Saudara korban masih termasuk anak di bawah umur.

"Korban menyebut abangnya juga melakukan seperti yang dilakukan ayahnya," kata Bayu.

Ibu korban pulang ke Siak kemudian bercerita kepada keluarganya. Setelah mendengarkan saran dan masukan dari keluarga, ibu korban membuat laporan ke Polres Siak.

"Terlapor sudah dibawa ke Polres Siak untuk penyidikan lebih lanjut," ucap Bayu.

 

*** Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya