Liputan6.com, Jakarta Timnas bola basket putra Amerika Serikat tak menemui kesulitan berarti untuk melaju ke babak semifinal Olimpiade 2024. Pasukan Steve Kerr menang telak 122-87 pada babak semifinal yang berlangsung Rabu (9/8/2024) dini hari WIB.
Menghadapi Brasil, Kerr menurunkan komposisi pemain Stephen Curry, LeBron James, Jrue Holiday, Devin Booker dan Joel Embiid. Kevin Durant dan Jayson Tatum kembali harus memulai pertandingan dari bangku cadangan.
Advertisement
AS langsung tancap gas. Empat assists dari LeBron james di awal laga membuat Amerika sudah unggul 16-6 saat kuarter pertama baru berjalan empat menit. Amerika Serikat terus mendominasi hingga menutup kuarter pertama dengan 33-21.
Brasil coba bangkit di kuarter dua. Mereka bisa mendekat setelah melakukan 13-2 dengan tiga kali tembakan tiga angka. Keunggulan AS terpangkas menjadi single digit.
Namun momentum Brasil tak bertahan lama. AS kembali tancap gas dengan melakukan 21-4 run sehingga kembali menjauh. LeBron James memimpin Amerika dengan 10 poin dan delapan assists. AS menutup kuarter dua lewat aksi menawan alley-oop Jayson Tatum meneruskan umpan LeBron tepat sebelum buzzer kuarter dua berbunyi. USA unggul 63-36.
LeBron Cedera
Di kuarter ketiga, Amerika ditinggal LeBron James. Pemain Los Angeles Lakers ini harus keluar lapangan akibat mengalami cedera di matanya usai terkena sikut Georginho De Paula. Kejadian ini terjadi ketika kuarter tiga tersisa lima menit 41 detik.
Tanpa LeBron, Amerika Serikat tetap mendominasi. Mereka terus menjauh dari Brasil hingga akhirnya menang 122-87.
Advertisement
Lawan Serbia
Booker memimpin perolehan angka Amerika dengan 18 poin. Embiid menyusul dengan 14 angka. LeBron sendiri finis dengan 12 poin, sembilan assists dan tiga steal.
Di babak semifinal, Amerika Serikat kembali akan bertemu dengan Serbia. Kedua tim sudah pernah berjumpa di laga pertama Olimpiade 2024. Saat itu Amerika tampil dominan dan menang 110-84. Serbia lolos setelah menang atas Australia.