Curhat Sammy Simorangkir Setelah Ayah Meninggal: Papa Sudah di Podium, Tinggal Terima Piala dari Tuhan

Sammy Simorangkir akhirnya menyampaikan pernyataan sikap setelah ayahnya, Doli Natalup Simorangkir meninggal dunia. Ia legawa dan mencoba ikhlas.

oleh Wayan Diananto diperbarui 07 Agu 2024, 10:03 WIB
Sammy Simorangkir akhirnya menyampaikan pernyataan sikap setelah ayahnya, Doli Natalup Simorangkir meninggal dunia. Ia legawa dan mencoba ikhlas. (Foto: Dok. Instagram @sammysimorangkir)

Liputan6.com, Jakarta Penyanyi Sammy Simorangkir akhirnya menyampaikan pernyataan sikap setelah sang ayah, Doli Natalup Simorangkir meninggal dunia, Senin (5/8/2024) malam, karena sakit.

Pelantun “Sedang Apa dan Di Mana” menyatakan ikhlas melepas kepergian ayah. Keluarga sudah mengupayakan beragam cara termasuk mencari obat terbaik agar ayah Sammy Simorangkir sembuh.

“Kita semua sudah berjuang untuk ngasih yang terbaik sih, saya sudah... apalagi yang harus saya lakukan? Saya sudah enggak mengerti lagi. Obat yang mungkin termasuk mahal pun, sudah saya usahakan,” kata Sammy Simorangkir.

Ia mengandaikan Doli Natalup Simorangkir ikut lomba lari. Sang ayah telah sampai di garis finish, naik ke podium untuk menerima piala. Karenanya, Sammy Simorangkir berupaya ikhlas ayahnya meninggal dunia.

 


Papa Sudah Sampai di Garis Finish

Ayah Sammy Simorangkir, D.N. Simorangkir meninggal dunia. Ini terkonfirmasi lewat pesan perpisahan yang diunggah Sammy di medsos, Selasa (6/8/2024). (Foto: Dok. Instagram @sammysimorangkir)

“Tapi kalau memang papa sudah sampai di garis finish masa saya suruh lari lagi. (Papa) sudah di podium, tinggal terima piala dari Tuhan masa saya suruh lari lagi?” ungkapnya.

Melansir dari video klarifikasi di kanal YouTube Intens Investigasi, Selasa (6/8/2024), Sammy Simorangkir membayangkan ayahnya sudah tidak sakit lagi. Mestinya ia berbesar hati.

 


Hancur Hati Saya

Sammy Simorangkir (Nurwahyunan/Fimela.com)

Namun, anak mana yang tak berduka ketika ditinggal pergi bapak untuk selamanya. Sammy Simorangkir menyebut, ayahnya adalah pahlawan sekaligus panutan dalam berumah tangga.

“Jadi, ya hancur hati saya kehilangan superhero saya. Panutan saya dalam membina rumah tangga,” ucap Sammy Simorangkir. Istri Sammy, Viviane membenarkan. Baginya, almarhum teladan dalam berjuang.

 


Papa Kuat Banget

“Papa itu kuat banget kondisinya. Dia mau berjuang, melawan, jadi kami juga mau berjuang (mendampingi papa). Cuma sampai terakhir, sudah dimasukin obatnya itu pun dokter bilang: Kondisinya cukup bagus. Kuat banget, dengan usianya yang segitu itu, kuat banget,” akunya.

Keinginan terakhir Doli Natalup Simorangkir adalah pulang ke rumah. Keinginan itu dikabulkan pihak keluarga pada Sabtu (3/8/2024). Kini, Doli Natalup Simorangkir berpulang dalam damai.

Infografis Ratu Inggris Elizabeth II Meninggal Dunia. (Liputan6.com/Trieyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya