Liputan6.com, Jakarta Pelari legendaris Usain Bolt mengaku ingin berlomba lari dengan salah satu pesepakbola tekenal saat ia tengah berada di puncak kariernya. Pemain yang ditantang mantan atlet Jamaika itu, adalah bintang baru Real Madrid, Kylian Mbappe
"Saya ingin sekali berkompetisi dengan [Kylian] Mbappe di masa jaya saya untuk melihat seberapa dekat (dengannya)," kata Bolt. "Saya merasa suatu hari nanti ia hanya perlu berlari 100 meter dan biarkan saya melihat waktunya."
Baca Juga
Advertisement
Bolt, 37 tahun, resmi pensiun dari dunia lari cepat profesional pada tahun 2017. Tapi, dia masih tetap menjadi atlet lintasan dan lapangan paling terkenal dalam sejarah.
Atlet Jamaika ini adalah peraih delapan medali emas Olimpiade dan pemegang rekor dunia saat ini dalam nomor lari 100 meter, 200 meter, dan estafet 4x100 meter putra.
Prestasinya yang paling terkenal adalah mencatat waktu tercepat yang pernah dicapai manusia dalam sejarah untuk lari 100m. Catatan waktu 9,58 detik di Kejuaraan Dunia di Berlin pada tahun 2009.
Bolt juga memegang rekor dunia untuk lari 200m dengan catatan waktu 19,19 detik. Juara Olimpiade 100m yang baru dinobatkan Noah Lyles telah menetapkan target untuk memecahkannya di Olimpiade 2024 di Paris.
Kylian Mbappe Mencatat Kecepatan Mengesankan di Laga Ligue 1
Berbicara menjelang Olimpiade Paris, Bolt ditanya pemain sepak bola mana yang ingin ia uji kecepatannya. Dan, jawabannya memang tidak mengejutkan, mengingat pesta olahraga saat ini diselenggarakan di Prancis.
Bolt mencatat kecepatan tertinggi 27,8mph [44,72 km/jam] selama rekor dunianya di Kejuaraan Dunia 2009. Sementara, Mbappe juga mencatat beberapa kecepatan yang mengesankan dalam beberapa musim terakhir.
Pada bulan Februari 2021, mantan bintang PSG itu berlari sepanjang lapangan dalam waktu 11 detik selama pertandingan Ligue 1 melawan Marseille. Dia mencatat kecepatan tertinggi 22,4mph.
Baru-baru ini, ia mencatat waktu sekitar 10,9 detik dalam jarak 100 meter selama kemenangan PSG di Liga Champions atas Real Sociedad selama musim 2023/24.
Advertisement
Simulasi Lomba Lari Usain Bolt Lawan Kylian Mbappe
Meskipun kita tidak akan pernah mendapatkan kesempatan untuk melihat Bolt lomba lari melawan Mbappe. Sebuah saluran YouTube telah mencoba untuk menunjukkan seberapa dekat perlombaan antara raja sprint Jamaika dan superstar Real Madrid itu.
Speed Showdown mensimulasikan perlombaan antara kedua pria itu, menggunakan kecepatan tercepat Mbappe yang pernah tercatat sebesar 23,6mph [38km/jam].
Eksperimen tersebut memperlihatkan berbagai sudut kamera dari perlombaan virtual, termasuk POV dari Mbappe, yang langsung disalip Bolt sebelum finis di urutan kedua.
Catatan di Nomor 100m Bukan Rekor Terbaik Usain Bolt
Bolt baru-baru ini mengungkapkan bahwa waktu tempuh 100m yang luar biasa bukanlah rekor terbaiknya dalam bidang atletik, melainkan rekor 200m-nya. Berbicara pada episode terbaru podcast The Obi One, Bolt berkata: "Itu adalah lari 200m. Bagi saya, lari 200m adalah bayi saya."
Mantan bintang Chelsea dan pembawa acara podcast John Obi Mikel mengatakan: "Semua orang mengira itu adalah lari 100m." Langsung dijawab Bolt: "Tapi itu untuk semua orang, karena lari 100m adalah puncaknya. Pria tercepat di dunia.
"Tapi bagi saya, satu-satunya alasan saya berlari 100m adalah karena saya tidak ingin berlari 400m! Dan itu hal yang paling gila."
Advertisement